6 Alasan Pria Jatuh Cinta dan Menetapkan Hati Padamu

Febi Anindya Kirana diperbarui 21 Jun 2023, 15:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Jatuh cinta adalah sesuatu yang misterius dan menakjubkan. Seringkali kita tidak tahu dengan siapa akan jatuh cinta, bisa jadi kita menauh rasa suka pada penampilan seseorang, ada kalanya juga dari kelebihan yang ditunjukkan. Setiap orang mungkin memiliki alasan berbeda sehingga bisa jatuh cinta. Pada pria misalnya, ini sekian alasan pria jatuh cinta pada perempuan.

What's On Fimela
2 dari 7 halaman

1. Kesan pertama yang mendebarkan

ilustrasi pasangan cinta/TimeImage Production/Shutterstock

Pria akan menaruh rasa suka karena kesan pertama yang ia dapat darimu begitu positif dan bahkan mendebarkan jantung. Bisa jadi senyummu yang manis, sikapmu yang ramah, caramu membawa diri, menjaga kesehatan, kecerdasanmu yang bikin kagum, kepercayaan dirimu atau yang lainnya. Ia jatuh cinta padamu karena kecantikan yang menarik hatinya.

3 dari 7 halaman

2. Kamu mampu membuatnya nyaman

ilustrasi couple bahagia/image by freepik/Shutterstock

Ketika sudah semakin mengenal kepribadian satu sama lain, ia jadi merasa nyaman denganmu karena kamu tipe perempuan yang mampu menerima dia apa adanya, kamu sefrekuensi dalam candaan, cara berpikir dan memahami sesuatu. Kamu juga mampu mendorongnya untuk menjadi dirinya sendiri secara jujur. Pria yang mengalami penerimaan seperti ini akan menaruh hatinya padamu.

4 dari 7 halaman

3. Memiliki banyak kemiripan

ilustrasi couple/PeopleImages.com - Yuri A/Shutterstock

Ia merasa menemukan belahan jiwanya selama ini karena kalian punya banyak kemiripan sehingga cocok baik dalam visi misi, pemikiran, sudut pandang, keyakinan, dan bahkan minat dan bakat. Ketika seseorang menemukan seseorang yang punya banyak persamaan dengannya, maka ia akan cenderung tenang dan betah menjalani hubungan. Kondisi itulah yang ia rasakan padamu, karenanya, ia jatuh cinta.

5 dari 7 halaman

4. Ketertarikan emosional

ilustrasi pasangan cinta/Phonix_a Pk.sarote/Shutterstock

Kedewasaanmu juga bisa jadi alasan seorang pria jatuh cinta. Hal yang sering dibutuhkan pria dari pasangan tapi tidak pernah mengakuinya adalah sisi kedewasaan perempuan. Secara emosional, kamu tidak cepat marah, pengertian, sabar, pendengar yang baik dan mampu membuatnya merasa tenang saat ia terpancing amarah. Kamu juga tipe orang yang berkepala dingin, mencari solusi masalah secara bijak dan berpikiran terbuka.

6 dari 7 halaman

5. Membuatnya diinginkan dan dibutuhkan

ilustrasi couple cinta/gowithstock/Shutterstock

Kamu mampu membuatnya merasa 'penting'. Pria ingin perempuan membutuhkan dirinya. Anggapan 'perempuan terlalu mandiri' membuatmu kurang disukai pria, terkadang ada benarnya. Pria ingin bantuannya dibutuhkan perempuan yang disukainya, menanyakan pendapatnya, sarannya atau kamu bersikap lemah di hadapannya sehingga membuatnya memiliki peran dalam hidupmu. Jika segala-galanya kamu tangani sendiri, ia merasa tak berguna di hidupmu.

7 dari 7 halaman

6. Bertengkar secara sehat

Ilustrasi pasangan bahagia dan penuh cinta. /copyright freepik.com/Lifestylememory

Perempuan yang bertengkar atas segala hal, bahkan hal-hal sepele, pasti tidak akan membuat pria betah. Tapi kamu tahu caranya berdebat. Kamu mengungkapkan pikiran dan hatimu secara jujur sehingga bisa beradu pendapat dengannya, berkomunikasi secara terbuka dan menyelesaikan masalah secara jelas. Hal inilah yang ia sukai darimu.

Itu sekian alasan pria jatuh cinta padamu, Sahabat Fimela. 

#Breaking Boundaries