Jane Birkin, Sosok di Balik Mahalnya Hermes Birkin Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun

Vinsensia Dianawanti diperbarui 17 Jul 2023, 09:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Kabar duka kembali menerjang fashion dunia. Aktris sekaligus penyanyi kelahiran Inggris, Jane Birkin telah meninggal dunia di Paris. Jane Birkin meninggal dunia di usia 76 tahun.

Mengutip dari Reuters, media lokal melaporkan Jane Birkin ditemukan meninggal dunia di rumahnya. Birkin telah mengalami stroke ringan pada 2021 setelah sebelumnya mengalami gangguan jantung selama bertahun-tahun.

Belum diketahui pasti apa penyebab kematian Jane Birkin. Namun kondisi kesehatan Birkin sudah mulai menurun beberapa waktu lalu. Ia bahkan membatalkan banyak jadwak konser, mengutip dari Page Six.

 

 

2 dari 3 halaman

Awal mula kehadiran Hermes Birkin

Sosok di balik mahalnya Hermes Birkin meninggal dunia (@janebirkinoff)

Jane Birkin menjadi sosok inspirasi di balik hadirnya salah satu koleksi tas termahal di dunia, Hermes Birkin. Hermes Birkin bermula ketika Jane Birkin berada dalam sebuah penerbangan pada 1984.

Kala itu, sebuah kantong plastik tempatnya menyimpan barang-barang miliknya rusak. Birkin pun mengeluh bahwa Hermes tidak membuat tas yang dapat memuat semua barangnya.

 

3 dari 3 halaman

Jadi tas eksklusif

Secara kebetulan, pria yang duduk di sampingnya merupakan Jean-Louis Duman yang kala itu merupakan kepala desainer Hermes. Mendengar keluhan sang aktris, Hermes pun merilis tas Birkin pada tahun yang sama, hanya dalam ukuran besar seperti permintaan Jane Birkin.

Tas Birkin kini memiliki standar penjualan di angka $ 10.000, dan kesulitan untuk mendapatkannya. Mengingat proses pembuatan yang rumit dan persediaan yang sengaja dijatah ke butik menjadikan tas tersebut memiliki cap eksklusivitas.