5 Alasan Harus Nonton Ratu Adil, Series di Vidio yang Dibintangi Dian Sastrowardoyo

Anto Karibo diperbarui 29 Feb 2024, 14:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Dian Sastrowardoyo kembali mengambil peran dalam sebuah series. Namun kali ini berbeda karena Dian akan menyajikan akting maksimal dalam sebuah series yang tayang di Vidio berjudul Ratu Adil.

Dalam film tersebut, Dian bakal menjadi sosok Lasja Soeryo. Seorang ibu rumah tangga yang harus terseret ke dalam konflik dengan 9 Naga, kelompok konglomerat yang paling berpengaruh di negaranya.

Tentu saja serial ini akan menawarkan banyak sekali hal-hal yang membuat penonton terkejut dan penasaran. Terutama bagaimana aksi Dian Sastrowardoyo kala bertarung dan adu tembak dengan musuh-musuhnya.

Berikut alasan yang bisa mendasari penikmat genre aksi untuk mendapatkan sebuah suguhan yang berbeda, terutama dari Dian Sastrowardoyo. Apa saja? Mari kita simak.

2 dari 6 halaman

Peran Unik Dian Sastrowardoyo

Dian Sastrowardoyo bermain dalam series Ratu Adil yang tayang di Vidio.

Karakter Lasja yang diperankan Dian Sastrowardoyo di Ratu Adil ini benar-benar berbeda dengan karakter-karakter lain yang pernah diambil sang artis sebelumnya. Karakternya ini begitu unik dan menarik.

Demi film ini, Dian Sastrowardoyo yang menjadi tokoh sentral, bakal menunjukkan kemampuannya dalam menjalani adegan perkelahian dengan koreografinya, baik tangan kosong maupun menggunakan senjata api.

"Di sini saya berperan sebagai perempuan modern, yang harus beradegan action, melibatkan emosi yang besar dan bertransformasi dari ibu rumah tangga yang terbiasa mengurusi anak-anak, kemudian harus mengurus bisnis keluarganya, bahkan bisnis yang 'gelap'. Pokoknya menarik sekali dan saya tidak mau melewatkan untuk tidak terlibat di Ratu Adil," ujar Dian.

3 dari 6 halaman

Berkumpulnya Sineas Mumpuni

Dian Sastrowardoyo kepada awak media di acara Press Junket Series Ratu Adil, Kamis (22/2/2024).

Series ini juga menjadi tempat berkumpulnya sineas mumpuni di Indonesia. Diproduseri oleh sosok yang pasti sudah nggak asing lagi, yakni Timo Tjahjanto yang sebelumnya telah menghadirkan sederet judul-judul film top Tanah Air.

Sementara itu dari bangku sutradara, ada sosok Tommy Dewo yang sebelumnya menukangi judul-judul seperti Serigala Terakhir, hingga Gundala. Ia akan berduet dengan sutradara Ginanti Rona.

Lalu, skenario sendiri ditulis oleh Upi dan Tommy Dewo, berdasarkan cerita dari Sigi Wimala dan Upi.

4 dari 6 halaman

Akting Menawan Aktor Senior

Poster pertama Ratu Adil (Dok.Vidio)

Ratu Adil juga menceritakan tentang sebuah geng bernama 9 Naga, yang berisi para konglomerat dengan pengaruh yang begitu besar dan kuat. Karakter 9 Naga beranggotakan 9 orang yang diperankan oleh para aktor kelas kakap.

Mereka adalah Wibowo Soeryo (Budi Ros), Sofjan Darma (Donny Damara), Indra Arsjad (almarhum Yayu Unru), Rahmat Adiwangsa (Arthur Tobing), Tanoto Atmaja (Wiwing Dirgantara), Robert Irawan (Arhinza), Hari Rahman (Abun Hadi), Beni Hidayat (Elkie Kwee), dan Tahir Jusuf (Joseph Kara).

9 Naga merupakan perkumpulan konglomerat yang juga mengontrol dunia bawah tanah. Bahkan saking kuatnya pengaruh 9 Naga, mereka sampai bisa mengontrol media hingga pihak kepolisian. Tentunya dengan cara-cara yang jahat.

5 dari 6 halaman

Pemeran Penuh Talenta

Poster pertama Ratu Adil (Dok.Vidio)

Selain harus berhadapan dengan 9 Naga, Lasja juga menghadapi kelompok The Bastards yang beranggotakan Elvara (Hana Malasan), Alan Darma (Muhammad Khan), Rio Arsjad (Abdurrahman Arif), dan Niko Hidayat (Del Vikesha).

Di luar nama-nama di atas, Ratu Adil juga menampilkan deretan para aktor multitalenta seperti Kevin (Andri Mashadi), Mario (Khiva Iskak), Tigor (Agus Firmansyah), Roni (Aufa Assagaf), Yosi (Yogi Gambles), Vanessa Adiwangsa (Yunita Siregar), Arturo (Agra Piliang), Alex Arsjad (Volland Humonggio), Niko (Del Vikesha), Arturo (Agra Piliang), dan banyak lagi.

6 dari 6 halaman

Premis yang Menarik

Salah satu adegan Dian Sastrowardoyo di Ratu Adil.

Ratu Adil berkisah tentang kehidupan seorang perempuan bernama Lasja (Dian Sastro)yang dalam waktu singkat hidupnya berubah 180 derajat, dari seorang ibu rumah tangga menjadi perempuan luar biasa yang harus berjuang secara mental dan fisik demi menjaga keluarganya.

Menurut Timo Tjahjanto, premis Ratu Adil yang sangat menarik dan diperankan oleh Dian Sastrowardoyo yang kualitas aktingnya tidak perlu diragukan, menjadi faktor manerik lainnya.

"Saya dan Dian sudah pernah bekerja sama sebelumya dalam Film The Night Comes For Us (TNCFU) dan merasa Dian adalah adalah pilihanyang tepat, merupakan sosok perempuan yang tough dan sangat cocok berlaga dalam series atau film action. Lasja adalah Dian," kata Timo.