Sukses

Beauty

Atasi Berbagai Gangguan Dengan Manggis

Ladies, Anda tentu sangat mengenal buah manggis bukan? Buah yang satu ini memiliki rasa yang lezat dan segar dengan sensasi asam di mulut. Tidak jarang juga loh yang menggemari buah ini. selain rasanya lezat, ternyata buah manggis memiliki manfaat untuk kesehatan konsumennya tuh. Karena memang buah yang satu ini dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Sudah tahu belum Ladies?

Pengobatan tradisional menggunakan manggis sudah terkenal di kawasan Asia Tenggara, China, bahkan Afrika. Tidak heran jika kini sangat banyak olahan makanan berbahan dasar buah manggis tuh. Manggis banyak ditemukan di daerah tropis, salah satunya adalah Indonesia sebagai penghasil terbesar.

Seperti yang dilansir dalam www.gakbasi.com, buah manggis mengandung vitamin C, serat, kalium dan bahkan senyawa aktif seperti katekin dan proanthocyanidins. Bagi Anda yang susah Buang air Besar, bisa tuh konsumsi manggis sebagai pelengkap serat.

Selain buahnya, kulit manggispun ternyata sangat baik bermanfaat loh, karena mengandung antioksidan yang bernama Xanthones dan beberapa kandungan lainnya seperti anti kanker, anti inflamasi, anti bakteri, anti jamur, serta antivirus. Kulit manggis ini sedang marak diperbincangkan nih sebagai obat untuk mengobati kanker.

Begitu juga dengan yang dijelaskan oleh herbalisnusantara.com, tanaman dengan nama latin garcinia mangostana ini memiliki kelebihan pada kulitnya. Yaitu mengobati sariawan, nyeri urat dan sembelit. Serta akarnya juga digunakan untuk mengatasi haid yang tidak teratur loh.
Tertarik mencobanya Ladies?

Oleh: Gilang Pratiwi

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading