Sukses

Beauty

MUA Bongkar Cara Dapatkan Tampilan ‘No Makeup Look’ yang Sempurna

Fimela.com, Jakarta Tren no makeup look belakangan jadi favorit banyak orang. Tujuan dari makeup yang satu ini adalah menggunakan makeup seminimal mungkin sehingga membuat wajah terlihat segar.

Namun tak dapat dipungkiri, untuk mendapatkan hasil no makeup look yang sempurna sebenarnya bukan hal yang mudah. Terutama bagi seseorang yang memiliki kulit terlalu bermasalah. Seperti jerawat, warna tidak merata yang terlalu mencolok, hingga tekstur tidak rata. 

Hal ini diakui oleh Makeup Artist (MUA) kenamaan Tanah Air, Hendro Sudarta. Menurutnya, no makeup look hanya cocok diaplikasikan pada kulit wajah yang sempurna tanpa cela.

“Untuk bisa no makeup makeup look itu kulit harus sehat. Bahkan nggak pakai foundation nggak apa-apa,” kata Hendro ditemui Fimela di booth Revlon Mall Kota Kasablanka, Jakarta, (2/8/2023).

Kalaupun pakai foundation, produk yang digunakan sangat minimal untuk menutupi area tertentu saja. Misalnya, area bawah mata dan garis senyum di sekitar mulut untuk samarkan kerutan.

“Kalau terlalu bermasalah nggak bisa makeup no makeup look," lanjutnya

Cara Terapkan No Makeup Look yang Sempurna

Hendro melanjutkan, apabila persoalan kulit di area bawah mata seperti lingkaran hitam, masih bisa diatasi dengan mengaplikasikan foundation atau concealer.

“Kalau mata mungkin bisa, tapi kalau pipi ada jerawat besar, bekas jerawat, itu nggak bisa, susah,” ujarnya.

Sementara untuk kulit wajah yang telah sehat dan mulus, Hendro menyarankan untuk terlebih dahulu melakukan eksfoliasi dengan menggunakan produk eksfoliasi sebelum melakukan no makeup look. Eksfoliasi wajah  bisa diutamakan pada area hidung yang biasanya memiliki tekstur kasar karena banyaknya komedo.

"Area hidung itu memang banyak sebum. Jadi kalaupun hasil udah bagus, setelah beberapa saat make up keangkat lagi tapi hanya bagian hidung," jelasnya.

Adapun jenis produk eksfoliasi wajah yang dipilih adalah yang berbentuk gel yang mudah diaplikasikan pada kulit. Setelah itu, dilanjutkan bilas dan melakukan skin preparation sebelum mulai tahap makeup.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading