Sukses

Beauty

Menghirup Aroma Mewah dari Parfum Lokal Lewat Sajian Cocktail yang Cantik

Fimela.com, Jakarta Industri wewangian lokal terus berkembang menghasilkan kualitas produk yang tak kalah saing dari parfum internasional. Salah satunya Mine. Perfumery yang baru saja menghadirkan lini koleksi parfum lokal terbaru bertajuk Opulence Extrait Collection.

Hadirkan deretan aroma mewah khas parfum niche, Opulence Extrait Collection turut menjadi bagian dari perayaan ulang tahun ke tiga Mine. Perfumery. Sebagai parfum lokal yang dikenal dengan konsep fragrance layering, Mine. Perfumery terus eksplorasi kreativitas wewangian lewat sajian cocktail kreasi kolaborasinya dengan Between The Sips.

Shan Felita selaku Head of Creative Mine. Perfumery menyebut kolaborasi ini akan menciptakan pengalaman yang unik yang pecinta wewangian dan cocktail di Indonesia.

"Kolaborasi ini menggabungkan keahlian kami dalam menciptakan aroma yang memukau dengan kreativitas Niko dalam menciptakan rasa yang mengunggah selera," kata Shan Felita.

Menggunakan bahan dan teknik tertentu, Niko selaku founder Between The Sips membuat kreasi cocktail cantik yang terinspirasi dari tiga varian parfum lokal dari Opulence Extrait Collection. Yakni Vanilla Caviar, 24 Carat, dan Oud Absolute. Penasaran seperti apa pengalamannya?

 

1. Pearl of Vanilla

Minuman cocktail yang terinspirasi dari parfum Vanilla Caviar. Minuman ini memadukan aroma vanilla yang lembut dan manis, memberikan sensasi yang memanjakan lidah. Niko berhasil mengintegrasikan esensi vanilla ke dalam minuman, menciptakan pengalaman rasa yang kaya dan menggugah selera.

 

2. Golden Carat

Terinspirasi dari parfum 24 Carat, menawarkan sensasi kemewahan dengan rasa yang kompleks dan elegan. Niko menggunakan bunga sedap malam atau tuberose yang direbus dan dikombinasikan dengan almond, kemudian disimpan selama 24 hingga 48 jam. Hasilnya adalah minuman cocktail dengan rasa yang dalam dan aroma yang memikat.

3. Oud Infusion

Terinspirasi dari parfum Oud Absolute, memberikan pengalaman minum yang eksotis dengan sentuhan aroma oud yang dalam dan misterius. Minuman ini menunjukkan kemampuan Niko dalam memadukan bahan-bahan unik untuk menciptakan rasa yang tak terlupakan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading