Sukses

Entertainment

Wakili Local Heroes, Dipha Barus Sulut Euforia DWP 2015

Fimela.com, Jakarta Semarak Djakarta Warehouse Project terasa lengkap dengan kehadiran Local Heroes atau penampil dari dalam negeri, Dipha Barus. DWP hari pertama, Jumat (11/12/2015) di JIExpo Kemayoran, Jakarta telah memanas sejak DJ yang mengusung aliran house ini naik pentas.

Sebagai DJ yang berhasil menarik perhatian penikmat EDM, Dipha Barus menjadi salah satu DJ jagoan asal Indonesia. Tak kalah dengan hentakan suara yang menggetarkan dada, panggung Mad Decent sukses ia sulap menjadi arena party masal.

DJ Dipha Barus jadi salah satu local heroes yang tampil memukau di DWP 2015 (Galih W Satria/Bintang.com)

Dipha Barus membuat suasana panggung Mad Decent terasa panas dengan hits yang sempat berjaya di era 90-an, Jump Around. Hentakan nada Jump Around mengalun mantap membuat badan penonton DWP bergoyang tiada henti.

Semakin malam, penampilan Dipha Barus di panggung Mad Decent kian menyedot banyak perhatian penonton. Selain itu, panggung Mad Decent sendiri merupakan kejutan baru yang DWP suguhkan kepada penonton setianya.

Euforia penonton DWP 2015

Tak hanya itu, perlu diketahui bahwa Mad Decent merupakan label musik ternama dunia yang berhasil melahirkan sederet DJ cemerlang. Lebih lanjut, Mad Decent juga akan membawa DJ mereka untuk tampil di panggung ini pada hari pertama dan kedua DWP 2015.

Selain penampilan dari DJ Dipha Barus, panggung Mad Decent akan membawa DJ kenamaan milik mereka. Tercatat Major Lazer, What So Not dan Cashmere Cat turut mengguncang panggung istimewa yang menawarkan pengalaman tak terlupakan untuk penonton DWP 2015.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading