Sukses

Entertainment

MV Baru, Netizen Yakin Taeyeon Operasi Plastik Bagian Wajah

Fimela.com, Jakarta Belum lama Kim Taeyeon merilis MV solo barunya bertajuk '11:11'. Mendapat banyak pujian karena penampilannya yang cantik natural, terkuak bukti dari netizen bahwa member SNSD ini melakukan operasi plastik.

Di forum fans K-Pop hal ini menjadi sorotan tersendiri. Banyak fans yakin Taeyeon kembali melakukan 'permak' di bagian wajah saat tampil di MV tersebut.

Taeyeon SNSD oplas di bagian wajah?

Para anggota forum menemukan perubahan di bagian bibir Taeyeon yang terlihat jelas di beberapa scene. Kedua sudut bibir Taeyeon tampak lebih lebar dari sebelumnya, yang membuat wajahnya lebih menarik.

Operasi plastik Taeyeon ini menimbulkan pro dan kontra bagi fans. Sebagian menyayangkan, sementara beberapa lainnya menganggap itu hal yang biasa bagi idol K-Pop.

Wajah Taeyeon sebelum di MV 11:11

Jika dilihat secara seksama, memang terdapat perubahan di wajah Taeyeon. Apakah kalian juga bisa melihat perbedaannya?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading