Sukses

Entertainment

Video: The Dance Company dan Ide Klasik dalam Single Foto

Fimela.com, Jakarta The Dance Company kembali bangkit dari tidur panjang berkarya dengan menyuguhkan single terbaru. Mereka memperkenalkan single bertajuk Foto yang resmi dirilis pada awal Mei lalu.

"Album pertama Papa Rock n Roll, album kedua 2012, 2012-2017 ada 5 tahun kosong, akhirnya kita keluarin single. Single pertama kemarin bulan Februari, Dance With You, sekarang yang kedua single Foto. Mungkin yang dengar kangen dengan bunyi The Dance Company yang seperti itu," ungkap Baim, selaku gitaris The Dance Company, beberapa waktu lalu.

Proses penggarapannya pun diakui oleh sang bassis, Pongki, berjalan sederhana. Mereka berusaha untuk mencari tema yang tepat dan single Foto dibalut nuansa pop, rock, dan punk.

"Sederhana sebenarnya, kita selalu berusaha mencari tema atau musik yang pas untuk kita, itu dulu. Kita sudah coba berbagai macam gaya. Di Foto ini kayak kembali ke akar kita, ada rock, pop. Melodinya pop tapi musiknya rock, ada punk sedikit, tapi vokalnya tetap digarap," jelas Pongki.

The Dance Company (Fotografer: Bambang E Ros, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

Ketika berbicara lirik di single Foto, Pongki menekankan adanya sentuhan klasik dan rasa percaya. Yakni bagaimana menyimpan foto layaknya hal yang dilakukan sebelum kecanggihan teknologi saat ini.

"Kalau liriknya kita cari satu tema yang bisa mewakili rasa percaya, sesuatu yang klasik jadi kayak menyimpan foto kan aneh di dompet untuk sekarang, tapi somehow kita masih melakukan itu," pungkas Pongki The Dance Company.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading