Sukses

Entertainment

Ernest Prakasa Punya Feeling Bagus Ajak Young Lex Main Film

Fimela.com, Jakarta Rapper Samuel Alexander Pieter atau yang lebih dikenal dengan nama Young Lex memulai karir barunya di industri hiburan Indonesia. Melalui film The Underdogs, Younglex memulai karirnya sebagai aktor untuk sebuah film layar lebar. Dalam film yang diproduseri sekaligus dibintangi oleh Ernest Prakasa tersebut, Younglex berperan sebagai seorang youtubers kreatif bernama Oscar.

Sebagai produser, Ernest pun mengungkapkan bagaimana proses pemilihan Younglex untuk ikut terlibat dalam film yang disutradarai oleh Alwin Adink Luwitang tersebut. Menurut Ernest, nama besar Younglex sebagai seorang youtubers merupakan satu faktor yang membuatnya terlibat dalam film The Underdogs.

 

"(Alasan) Pertama gua bikin film tentang youtube, udah pasti yang kita ajak itu yutuber. Pertanyaannya youtuber mana? makanya kita mulai meeting nama-nama yang sekarang diperbincangkan dan belum pernah muncul di layar lebar dan salah satunya Younglex," ujar Ernest Prakasa saat mengunjungi kantor Bintang.com guna mempromosikan film The Underdogs, Kamis (3/8/2017).

Mengenai sosok Younglex yang dikenal kontroversial, Ernest pun tak mau ambil pusing. Menurutnya, setelah melalui proses wawancara secara informal dengan bertatap muka secara langsung, pemain film Ngenest tersebut pun merasa yakin jika Rapper 25 Tahun tersebut mampu menunjukkan kualitas beraktingnya.

"Itulah gunanya gua ketemu dia. Jadi waktu itu hal yang pertama gua lakukan ama Younglex, gua ajak ketemu, ngobrol dan gua selalu percaya feeling ya. Kenapa gua ketemu langsung, supaya gua bisa nilai secara jernih dengan feeling gua sendiri. Feeling gua sih pas ngobrol everything is well. Hasilnya gua ngerasa bisa cocok kerjasama dan buktinya kita bisa sampai hari ini," terangnya.

 Ernest Prakasa kembali menggarap film bergenre komedi, dengan judul The Underdogs bersama Young Lex.  (Deki Pragyoga/Bintang.com)

Disamping itu, Ernest menambahkan, darah seni yang kental mengalir di diri Younglex pun menjadi alasan lain dirinya mendaulat Younglex sebagai orang yang memerankan karakter Oscar.

"Gua ngobrol sama dia, dan gua ngerasa klik. Gua merasa dia adalah seniman seperti gua yang punya standar idealisme yang cukup dan etos kerja yang profesional sehingga bisa bekerja sama," katanya.

 

 

Mendapat pengalaman pertamanya berakting dalam sebuah film layar lebar nyatanya membuat Younglex banyak belajar. Terlebih, karakternya sebagai Oscar yang tidak biasa membuatnya harus mencari referensi-referensi dari banyak media.

"Gua sampai browsing-browsing di youtube orang yang skip-skip gitu, sama paling Improvisasi dikit," tuturnya.

 

Menjadi sebuah pengalaman baru, diakui pria berusia 25 tahun tersebut dirinya pun merasakan sesuatu yang berbeda. Tak merasa kesulitan untuk berakting, Younglex lantas mendapatkan kendala saat harus menghafal dialog.

"Nggak sulit banget, karena udah sangat deket nih, karena sebenarnya kalau kita bikin konten di youtube itu hampir sama prosesnya dengan akting. Cuma kalau di film kesusahan gua yaa ngafalin dialog sih," ucapnya mengakhiri.

 

Film The Underdogs sendiri merupakan sebuah film bergenre komedi yang menyoroti fenomena youtubers yang menggeliat di tanah air. Bercerita tentang persahabatan 4 orang yang berupaya merengkuh ketenaran melalui sosial media dengan berbagai ujian yang dihadapi. Rencananya, film The Underdogs yang dibintangi Ernest Prakasa dan Young Lex akan akan tayang pada 16 Agustus 2017 mendatang.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading