Sukses

Entertainment

Serial “Friends”, Sitkom dengan Muatan Seks Terbanyak

Memang sudah naluriahnya manusia tertarik dengan seks, dan itu laku dijadikan sebagai sebuah bahan jualan untuk tontonan televisi. Itu makanya, dalam sebuah serial, dibuat minimal satu karakter yang terobesesi dengan seks dan secara kontinyu kerap memamerkan pengalaman seksualnya. Contohnya adalah karakter Barney Stinson yang diperankan oleh Neil Patrick Harris di “How I Met Your Mother” atau Samantha Jones (Kim Cattrall) di "Sex and The City" yang menjadi pionir di antara karakter lain yang ada berkat pengalaman seksual mereka.

Friends

Namun, di antara semua serial yang ada, ada satu hal yang menonjol dari “Friends”, serial kreasi David Crane dan Martha Kauffman tentang persahabatan 6 New Yorker dengan perbedaan latar belakang dan sifat. Mulai tayang sejak September 1994 dan berakhir di musim kesepuluh pada September 2004, selama sepuluh tahun “Friends” konsisten berada di top ten primetime rating. Namun bukan itu yang diteliti oleh sebuah studi baru-baru ini dan menjadikan “Friends” istimewa, melainkan ini adalah satu-satunya serial yang dengan jelas melewati batas penaklukan seksual oleh semua karakter yang ada. Maksudnya adalah, bila biasanya dalam sebuah serial hanya satu karakter yang menonjol secara seksual, “Friends” menampilkan keenam karakternya sebagai pribadi yang unggul dan sadar secara seksualitas.

Ini dia penjelasannya. Karakter Joey Tribbiani (Matt LeBlanc) menduduki posisi pertama sebagai karakter terunggul pengalaman seksualnya dengan pernah memiliki 17 partner, diikuti dengan Phoebe Buffay (Lisa Kudrow) dan Ross Geller (David Schwimmer) dengan pernah berhubungan sebanyak 16 kali. Karakter terpopuler dalam “Friends”, Rachel Green (Jennifer Anniston), surprisingly berada di posisi keempat karena “hanya” pernah berhubungan sebanyak 14 kali, disusul oleh Monica Geller (Courtney Cox) sebanyak 13 kali. Karakter yang tergolong paling “lugu” dalam urusan asmara atau seks akhirnya diduduki oleh Chandler Bing (Matthew Perry) yang tercatat hanya memiliki 9 partner, termasuk Monica, yang pada akhirnya menjadi istrinya.

Bagaimana studi tersebut bisa memunculkan angka-angka di atas? Caranya adalah dengan membaca setiap baris skenario dan memperhatikan setiap bintang tamu yang tampil per episode selama 10 tahun tahun serial ini ditayangkan. Memang ini bukan angka yang akurat karena angka-angka tersebut dihitung berdasarkan yang pernah tampil di episode “Friends”, sementara bila mau turut menghitung perempuan-perempuan yang pernah hadir di masa lalu Joey namun nggak dimunculkan secara fisik di sitkom ini, pasti jumlahnya akan bertambah banyak. Terlepas dari itu, serial “Friends” nggak hanya mengeksploitasi seks secara gamblang, karena nilai persahabatan dibalut komedi itulah yang membuat serial ini berhasil masuk nominasi Primetime Emmy Awards sebanyak 63 kali.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading