Sukses

Entertainment

Plantbased, Pola Makan Sehat yang Dijalankan Andien

Fimela.com, Jakarta Setiap orang bisa menempuh cara-cara sehat dalam hidupnya masing-masing. Termasuk Andien yang kini mulai memperkenalkan pola makan sehat yang disebut plantbased. Sesuai dengan namanya, pola makan ini mengacu pada seumber-sumber nabati.

"Masih ingat makanan yang terhidang di meja makan saat kita kecil dulu?" tutur Andien di laman Instagramnya, andienaisyah, baru-baru ini.

"Menjalankan pola makan plantbased itu bagiku ibarat kembali ke rumah. Saat mamah, papah, dan sodara-sodaraku ngeriung makan sambil ngobrol ngalor ngidul," lanjut Andien.

Sangat Nyaman

Andien menambahkan jika plantbased yang dilakoninya adalah caranya kembali pada hidangan di masa kecilnya. Ya, pada saat masih kecil, biasanya seorang anak akan mengonsumsi makanan yang bersumber pada yang alami.

"Kadang orang menangkap kata plantbased dan mengasosiasikannya dengan salad dan makanan-makanan ala barat lainnya. Nggak salah juga sih," ujar pelantun tembang Gemiintang.

"Tapi kalo kita mau membuka mata sedikit, dan mengingat kembali makanan-makanan yang dulu terhidang di meja makan saat kita kecil dulu.. Kebanyakan itu plantbased loh dan rasanya sangat nyaman," imbuhnya.

Menu Andien

Dalam unggahan yang dilakukannya di laman Instagram, Andien juga menampakkan menu makannya. Dalam sebuah foto, tampak ada sayur, nasi, dan juga kacang hijau. Menurut Andien, menu makanannya ini sudah sangat nikmat.

"Heheh, so here I am. Makan sayur urap, pake tahu dan nasi cokelat.. Dan yang wajib itu, ditaburi kacang ijo gorengnya @bubuybuyang ✨ Nikmat!" paparnya.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading