Sukses

Entertainment

Cara Jessica Mila Mendalami Perannya untuk Film The Doll 3

Fimela.com, Jakarta Setelah film Mata Batin, aktris cantik Jessica Mila kembali terlibat dalam sebuah film horor. Kali ini, perempuan 29 tahun itu terlibat dalam film bergenrr horor thriller berjudul The Doll 3.

Di film produksi Hitmaker Studios tersebut, Jessica Mila memerankan karakter bernama Tara. Kepada FIMELA, ia pun menjelaskan seperti apa sosok Tara yang digambarkan di film tersebut.

"Dia manajer pemasaran di toko mainan, dia cinta keluarganya. Dan ketika orangtuanya meninggal, nggak lama setelah itu dia pun harus kehilangan adiknya, itu membuat dia depresi, mentalnya terganggu dan jadi orang yang melakukan apapun hanya untuk bisa bertemu lagi dengan adiknya. Akhirnya dia memasukkan arwah adiknya kedalam boneka Bobby," ungkap Jessica Mila.

Pendalaman Karakter

Lebih lanjut, bermain di film The Doll 3 sendiri nyatanya memberikan tantangan baru bagi Jessica Mila. Selain harus luwes berinteraksi dengan boneka Bobby yang dianggap sebagai adiknya, hal lain yang menyulitkan Jessica Mila dalam produksinya kali ini ialah sosok Tara yang mengalami depresi.

"Jadi apa yang dirasain (Tara) itu bener-bener aku dalamin, gimana rasanya kehilangan keluarga satu-satunya. Tara emang hidupnya sendirian, aku jadi fokus, concern ngebayangin itu sih, kalau itu bener-bener terjadi gimana," paparnya.

Ulik Pengalaman Pribadi

Di samping itu, cara lain untuk Jessica Mila mendalami karakter Tara ialah dengan mengulik pengalaman pribadinya yang pernah mengalami rasanya kehilangan orang yang disayang. Meski tak seberat Tara, namun sedikit banyaknya hal tersebut turut membantu Jessica Mila merasakan kesedihan seperti yang dialami Tara.

"Kehilangan orang yang terdekat sih pernah, tapi yang didalami Tara jauh lebih berat sih," pungkasnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading