Sukses

Entertainment

Usai Curhat Banting Tulang Hidupi Keluarga, Pasha Ungu Puji Kiesha Alvaro

Fimela.com, Jakarta Putra Sulung Pasha Ungu, Kiesha Alvaro menjadi perhatian publik usai curhat soal dirinya yang banting tulang demi menghidupi keluarga saat umurnya masih sangat kecil. Kiesha mengaku harus kerja keras sejak tahun 2010 sampai 2018.

Mengetahui berita tersbut, Pasha Ungu langsung memberikan pujian pada Kiesha Alvaro. Menurutnya apa yang dilakukan sang anak tak ada salahnya karena ingin membantu perekonomian keluarga usai Pasha dan Okie Agustina bercerai. 

"Sekarang pertanyaannya memang salah kalau anak punya rezekinya sendiri. Walaupun hasil kerjanya buat ibunya atau buat ayahnya, ya apa salahnya? Nggak apa-apa dong, namanya anak mau kasih ke ibu atau ayahnya. Saya saja cari duit dari usia 18 tahun," kata Pasha Ungu ditemui di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. 

 

 

 

 

Kiesha Lebih Hebat daripada Dirinya

Selanjutnya Pasha mengungkapkan kekagumannya pada sosok sang putra. Pasalnya, di umur yang sama seperti Kiesha Alvaro, dia belum dipercaya untuk muncul di layar kaca.

"Saya pernah bilang Kiesha lebih hebat dari saya, dia bisa kerja dipercaya industri film, sinetron, musik, kalau saya nggak salah sejak usia 5 atau 6 tahun sudah punya pekerjaan. Jadi kenapa harus diperdebatkan?" sambungnya.

Menurutnya, Kiesha tak salah jika menceritakan masa kecilnya yang amat sulit itu ke publik. Di satu sisi, dia juga tidak mau mendengar atau mengikuti apa kata netizen.

"Memang saya masih ada, saya kan nggak perlu buktikan ke orang bagaimana cara saya dengan ibunya untuk urusin anak-anak. Masa saya harus jelasin saya kasih apa ke anak?. Jangan saya seolah-olah mau dibenturin sama Kiesha," tegas Pasha.

"Terpenting, Kiesha sayang sama saya, sayang sama Adel, sayang sama ibunya, Okie, sayang sama papanya, sudah," tambahnya. 

 

Sikap Kiesha yang Dewasa

 

Selanjutnya, Pasha juga memuji sikap Kiesha Alvaro yang dinilai dewasa sebelum waktunya. Bahkan, rupanya vokalis band Ungu itu sering kali curhat mengenai prinsip hidup dengan Kiesha Alvaro.

"Dewasa banget. 2 tahun terakhir saya lihat pandangannya luas. Saya selalu berusaha sharing soal prinsip-prinsip. Sebisa mungkin jangan pernah mengganggu orang lain, jangan menyakiti orang lain, bisa bantu orang lain," pesan Pasha Ungu.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading