Sukses

Entertainment

Anang Hermansyah Versus Najwa Shihab Soal Ibu Rumah Tangga Pakai Daster

Fimela.com, Jakarta Anang Hermansyah menjadi salah satu nara sumber dalam sebuah konten diskusi berjudul 'Susahnya Jadi Perempuan' di kanal YouTube Najwa Shihab. Satu hal yang dibahas adalah mengenai posisi dan kondisi perempuan dalam rumah tangga.

Rocky Gerung dalam pernyataannya mengatakan bahwa seorang perempuan dalam rumah tangga dalam bahas Inggris disebut dengan 'housewife'. Kata itu secara filosofis diartikannya sebagai istri dari sebuah rumah, bukan istri dan seorang suami.

Kemudian Anang Hermansyah menyahut dengan banyaknya perempuan yang berpenampilan apa adanya ketika suaminya pulang bekerja. Bahkan banyak yang hanya mengenakan daster dengan tanpa memperhatikan penampilan untuk cantik.

"Dia (istri) di rumah, kita laki-laki udah capek kerja pulang (istri) pakai daster, nggak cantik, nggak keren," kata Anang Hermansyah dalam video yang diunggah di kanal YouTube Najwa Shihab, baru-baru ini.

Ingin Happy

Sebagai suami yang sudah merasa penat di luar rumah karena pekerjaan, menurut Anang, seorang istri harus bisa memberikan sesuatu yang bisa membuat suaminya bahagia. Salah satunya adalah tidak berpenampilan serabutan.

"Ini gimana sih? Gue di rumah pengen happy dong. Terus dia (istri) gue pulang nggak pakai daster," tegas Anang Hermansyah.

Namun, apa yang diutarakan Anang justru dibantah oleh Najwa Shihab. "Mas Anang kalau di rumah seharian ngurus anak, nyuci, masak terus udah gitu harus dandan untuk memenuhi suami yang capek. Itu juga stereotipe," sergah Najwa Shihab.

"No no no no, itu lebay. Artinya...," ucap Anang yang langsung disahut kembali oleh Najwa.

"Tadi mas Anang bilang pulang terus mengharapkan istrinya cantik. Nah kalau seharian di rumah udah nyuci, masak, udah capek banget Ya Allah. Itu juga dasteran cuma mau selonjoran," ungkap Najwa Shihab.

Daster Sobek

Anang pun langsung memberikan penjelasan dari maksud ucapannya mengenai daster tersebut. Ia menambahkan bahwa daster yang ia maksudkan adalah daster yang sudah lama dan atau sudah pada sobek di beberapa bagian.

"Sebentar dulu, sabar, sabar. Ibu sabar ibu.. Jangan terus pakai daster yang sudah 3 bulan lalu," tutur Anang Hermansyah.

"Tanyain perempuan, pakai baju daster yang lama rada robek-robek dikit, senang nggak?" ujar Anang Hermansyah.

"Terus apa poinnya?" tanya Najwa lagi. "Artinya ya kamu jangan pakai yang kayak gitu," ucap Anang Hermansyah.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading