Sukses

Entertainment

Segera Tayang, Berikut Sinopsis dan Karakter Baru Loki Season 2

Fimela.com, Jakarta Loki atau God of Mischief menjadi salah satu tokoh MCU yang mempunyai banyak sekali penggemar. Setelah sukses dengan season pertamanya, Loki akan kembali menggemparkan fans Marvel lewat season keduanya yang akan tayang perdana di Desney+ Hotstar pada 6 Oktober 2023 mendatang.

Hadirnya Loki Season 2 pun akan menyajikan alur cerita yang epic untuk menjawab rasa penasaran penonton di-ending season sebelumnya. Selain Tom Hiddleston, akan hadir juga pemeran-pemeran baru yang memainkan penting dalam season 2. Istimewanya Loki Season 2 akan menjadi serial MCU terakhir yang hadir di tahun 2023.

Sebelum menyaksikannya, berikut adalah sinopsis dan perbedaan ceritanya yang harus Anda ketahui sebelum menontonnya.

 

Sinopsis Loki Season 2

Pada akhir season 1 kekacauan ditimbulkan oleh Sylvie yang telah membunuh pria dibelakang TVA: He Who Remains dan membuat multiverse berantakan. Sylvie akan terlihat berbeda dengan musim pertama, di mana jika sebelumnya dia hidup dibawah aturan He Who Remains, pada musim ini dia akan menjalani kehidupan yang lebih tenang layaknya manusia pada umumnya.

Semua kekacauan yang timbul tersebut akan diselesaikan pada alur cerita musim kedua ini. Kali ini, Loki sering kali mengalami ‘time slipping’ sedangkan hal itu mustahil terjadi jika Loki sedang berada di TVA. Loki berusaha untuk mencari cara agar TVA dan alam semesta tidak hancur.

Tidak berusaha sendirian, Loki ditemani oleh Mobius, Hunter B-15 dan tokoh baru yaitu OB. Karakter OB merupakan seorang teknisi dari TVA, bisa dibilang dia merupakan seorang ahli teknologi yang bisa memperbaiki semuanya.

 

Karakter Baru

Dalam Loki Season 2 juga terdapat karakter baru yang membuat alur ceritanya tambah seru dan rumit tentunya. Ia adalag Ke Huy Quan, aktor yang sebelumnya debut pada film Everything Everywhere All at Once dan akan ikut beradu akting dengan Tom Hiddleston sebagai Ouroboros atau OB. Karakter OB menjadi karakter pemanis pada season ini karena tingkah polosnya yang membuat penonton terbahak-bahak.

Selanjutnya kita juga akan dikenalkan dengan karakter Hunter X-5 yang berperan antagonis pada musim ini. Karakter tersebut diperankan oleh aktos tampan, Rafael Casal.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading