Sukses

Fashion

Terkenal, Kaya dan Stylish Berkat Internet!

Next

Garance Dore- http://www.garancedore.fr

Garance mulai menulis blog pada Juni 2006 ketika ia tinggal di Marseill dan memulai karir menjadi ilustrator. Merasa frustasi dan tidak puas dengan pendapatan yang dihasilkan, Garance memikirkan untuk melakukan sesuatu yang bebas dan spontan. Ia memutuskan bahwa menulis blog adalah hal yang tepat dan kebebasan untuk bekarya. Ia mulai membuat ilustrasi dan memotret peserta street style selama acara fashion week lalu mem-posting hasil fotonya. Hasilnya, 70.000 orang per hari mengunjungi blognya dan sebuah respon yang positif! Baginya blogging dan fotografi adalah ekspresi kecintaannya terhadap fashion. Garance Dore adalah fashion blogger yang pertama kali mendapatkan Media Award pada CFDA Award 2012. Ia dipilih karena dianggap sebagai blogger pengamat fashion paling update saat ini.

 

Next

 

Elin Kling- www. nowmanifest.com

Elin Kling, fashion blogger asal Swedia yang mulai menulis blog di tahun 2007. Sebelumnya ia berprofesi sebagai model di Milan, Itali, lalu ia sempat bekerja di televisi lokal dan kini menjabat sebagai fashion director majalah miliknya sendiri yang berjudul Style By. Elin juga membuat Nowmanifest.com, salah satu situs fashion terbesar di dunia. Situsnya berhasil memenangkan beberapa penghargaan sebagai blog dan web tv show terinspiratif. Ia juga menjadi fashion blogger yang pertama kali berkolaborasi dengan H&M tahun lalu dan meluncurkan capsule collection, setara dengan desainer Victor& Rolf, Karl Lagerfeld, Marni yang juga bekerja sama dengan label tersebut.

 

Next

Anna Dello Russo-  www.annadellorusso.com

 

Anna Dello Russo adalah seorang editor dan creative consultant untuk Vogue Jepang, yang dikenal mendeskripsikan dirinya sebagai ”Passionate Fashionista”! Sebelumnya bekerja di Vogue Jepang, Anna sempat  bekerja selama 18 tahun di Conde Nast, Itali, sebagai Fashion Editor di Vogue Itali dari tahun 2000 hingga 2006. Kegilaannya terhadap fashion membuatnya selalu tampil stunning dan quirky. Ia mengaku memiliki sekitar 4.000 pasang sepatu! Anna adalah fashion blogger pertama yang meluncurkan fragrance bernama Beyond dan kemasan botol yang berbentuk stiletto heels berwarna emas. Sesuai dengan gaya iconiknya yang sangat menyukai sepatu. Ia juga bekerja sama dengan label H&M khusus untuk koleksi aksesori. Rencananya aksesori akan mencakup kalung, gelang, cincin, kacamata hitam, hingga sepatu yang akan rilis bulan Oktober 2012 ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading