Sukses

Fashion

Cukup Pakai Blouse Berenda untuk Tampil Sejuk Jelang Lebaran

Jakarta Menghitung hari  jelang lebaran dipenghujung Ramadhan tahun ini. Tampil stylish walau sedang berpuasa itu suatu tuntutan untuk perempuan urban yang sadar penampilan. Seperti desainer sekaligus sosialita berhijab favorit FIMELA, Sarah Sofyan yang akrab dipanggil dengan sebutan Sarsof di media sosial ini berikan inspirasi gaya modestwear hasil kolaborasi Rumah Ayu (label pribadi Sarah Sofyan) bersama dengan Jeffry Tan.

BACA JUGA:

Ngabuburit di FIMELA Fuchsia Market 2018, Ini Wajib Dikunjungi

Koleksi modestwear bergaya modern dengan potongan segar asimetris khas Jeffry Tan ini didominasi palet warna netral yang chic dan bisa membuat aktivitas berpuasa lebih sejuk. Kali ini, kemeja kebiruan yang lembut dengan aksen renda di bagian depan dipadukan dengan celana denim untuk gaya kasual yang lebih chic. Kerudung putih yang senada dengan look hadir dalam potongan zig-zag yang menyita perhatian, bisa jadi pilihan tampil menarik Ramadhan tahun ini.

Tas tangan warna pastel dan sepatu slingback warna putih jadi aksesori yang tidak bisa dilewatkan untuk total look yang lebih segar saat akan bersilaturahmi  Lebaran dengan sanak keluarga.

Fotografi: Windy Sucipto | Fashion & Beauty Stylist: Wisnu Genu | Makeup: @Hellomorin (08176060904) | Wardrobe: Rumah Ayu X Jeffry Tan | Location: Blue Terrace @AYANA Mid-Plaza

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading