Sukses

Fashion

Alasan Sabuk Gucci jadi Pemenang Aksesori Tahun 2019

Fimela.com, Jakarta Sabuk Gucci bukanlah sekadar aksesori namun sebuah gaya hidup karena memiliki efek luar biasa. Melansir dari InStyle, jika dalam permainan asosiasi bebas, mereka menyebut Gucci belt sebagai "model off duty", "best of the early 2000s", "understated perfection", "timeless", dan masih banyak lagi.

Namun mengapa alasan sabuk Gucci begitu dicintai dan memenangkan hati banyak orang sebagai aksesori yang terus dicari hingga akhir tahun ini? Bisa jadi alasan pertama adalah dipakai para selebritas atau memang desainnya sendiri yang sudah menampilkan ikon dari ikon.

Di antara seleb penggemar setia sabuk Gucci yaitu; Jennifer Aniston, Chrissy Teigen, Rosie Huntington-Whiteley, Kendall Jenner, Miranda Kerr, Olivia Munn, Alessandra Ambrosio, Dakota Johnson, Kourtney Kardashian, Messing Messing, Vanessa Hudgens, Tara Reid, Cindy Crawford, Mary J. Blige, Janice Dickinson, Patricia Manfield, Taraji P. Henson, Ashley Tisdale, dan Lauren Pope. Itu belum termasuk selebritas pria bergaya memakai Gucci belt juga.

Rupanya aksesori kulit ini memiliki tempat dalam sejarah Gucci dan semua fashion house seperti Louis Vuitton dan Chanel yang sudah memproduksi ikat pinggang sejak tahun 1921. Kala itu, sabuk Gucci klasik terinspirasi oleh horsebits, model yang masih diproduksi hingga kini.

 

Penjualan Sabuk Gucci Lebih Tinggi dari Sebelumnya

Faktanya, sabuk Gucci masuk dalam top 10 item di Lyst Index selama dua tahun terakhit. The "It" item lainnya datang dan pergi, tetapi sabuk Gucci tak pernah bisa tersingkir terutama pada tahun 2019.

Perusahaan induknya Kering melaporkan laba Gucci datang lebih baik dari kuartal terakhir dengan pertumbuhan penjualan 11,6 persen. 

Simak Video Menarik Berikut Ini;

#GrowFearless with FIMELA 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading