Sukses

Fashion

La Dolce De Leche & DOUCHE Luncurkan Koleksi Happiness Is A State Of Mind dengan Desain Menggemaskan

Fimela.com, Jakarta Brand lokal DOUCHE yang didirikan pada tahun 2009 bersama dengan brand La Dolce De Leche yang beridiri sejak tahun 2020 merupakan dua brand dengan satu pemilik yang sama. Di tahun 2022 ini, kedua brand tersebut berinovasi untuk melakukan hal baru yakni berkolaborasi dengan ibu dan anak yang dapat mewakili semangat brand dalam berkreasi.

Kolaborasi pertama ini dilakukan karena La Dolce De Leche & DOUCHE menganggap selalu ada yang pertama kalinya dalam hidup. Pertama kali bicara, berjalan, hingga berlari. Pertama kali makan, makan pakai sumpit, hingga masak sendiri. Pertama belajar coret-coret, mewarnai, hingga sebuah karya pertama. Semua hal pertama tadi mendorong La Dolce De Leche & DOUCHE untuk tidak takut mencoba hal baru.

Oleh karena itu, La Dolce De Leche & DOUCHE berinovasi untuk menciptakan koleksi baru yang unik dengan mengajak ibu beranak satu yang berjiwa muda, kreatif, menawan dan dicintai banyak peminat fashion yaitu Cissylia Van Leeuwen dan anaknya Micah Van Leeuwen.

Terinspirasi dari Gambar Anak-Anak

Ide untuk berkolborasi dengan ibu dan anak ini sudah muncul sejak lama yaitu bayangan untuk membuat pakaian dengan menggunakan karya seni murni dari tangan anak-anak. La Dolce De Leche & DOUCHE selalu terpesona dengan gambar anak-anak yang belum pernah diajarkan untuk menggambar suatu hal oleh orang lain. Brand ini menemukan keindahan dari kemurnian berkespersi anak-anak yang disalurkan lewat karya seni gambarnya. 

Oleh karena itu, La Dolce De Leche & DOUCHE meminta Cissylia sebagai partner kolaborasinya untuk menelusuri buah karya yang dihasilkan putranya, Micah Arkana van Leeuwen yang berusia 4 tahun. Rupanya Cissylia selalu menyimpan hasil karya-karya yang Micah buat di sekolah dan semuanya sangat menggemaskan. Menyortir dari banyaknya karya yang dibuat Micah, La Dolce De Leche & DOUCHE pun memilih beberapa karya dengan teknik kolase dan cetak tangan yang kemudian diaplikasikan menjadi desain pakaian.

Rangkaian Koleksi Happiness Is A State Of Mind

Koleksi Happiness Is A State Of Mind terdiri dari dua artikel atasan yang merupakan t-shirt, empat artikel bawahan yang meliputi boardshorts, celana pendek katun, dan bike shorts. Rangkaian produk dari koleksi Happiness Is A State Of Mind terbagi menjadi dua yakni untuk anak dan dewasa yang memiliki desain identik sehingga orang tua dan anak dapat memakainya secara kembaran.

Koleksi t-shirt ini merupkan koleksi kaus t-shirt pertama dalam sejarah La Dolce De Leche. Koleksi t-shirt ini dibuat dengan menggunakan teknik sablon manual dan dicetak hingga 9 warna untuk memunculkan keindahan warna asli dari karya Micah dalam tiap helainya. Sesuai dengan karya kolase Micah, La Dolce De Leche & DOUCHE ingin memberikan pengalaman tekstur dan merangsang sensorik melalui koleksi t-shirt bergambar monyet yang memiliki kantong kecil pada bagian mulutnya yang dapat dimasukkan sesuatu ke dalamnya.

Memiliki tekstur berbeda dan menarik yang dibuat dengan menggunakan aplikasi kertas Tyvek (kertas yang biasa digunakan untuk peta) sehingga memiliki karkateristik tidak mudah robek, tahan air, namun bisa memungkinakan pertukaran udara. Selain itu, bahan t-shirt ini juga memiliki berat material yang sangat ringan dan yang paling terpenting adalah bisa didaur ulang.

Teknik eksplorasi lainnya yaitu teknik cetak digital yang diterapkan pada artikel boardshorts yang menggunakan bahan polyester yang didesain untuk dapat kering dengan mudah, berbobot ringan, dan nyaman dipakai. Sehingga dapat digunakan dalam berbagai aktivitas mulai dari sekolah, bermain, hingga olahraga air.

 

Keunggulan Koleksi Happiness Is A State Of Mind

Berbeda dengan koleksi lainnya yang biasanya cukup teknikal dan rumit, La Dolce De Leche & DOUCHE berkeinginan untuk koleksi ini dapat memudahkan dalam segala hal. Mulai dari lebih mudah untuk dibuat, dipakai, dipasangkan dengan koleksi lainnya yang ada di lemari, dirawat, hingga lebih mudah dipakai untuk siapa saja. La Dolce De Leche & DOUCHE percaya bahwa koleksi ini dapat digunakan oleh seluruh anggota keluarga.

Koleksi ini menunjukkan bahwa tidak harus menjadi seorang maestro terlebih dahulu untuk karyanya diapresiasi, karena para maestro pun memulai segala sesuatunya dari pemula. Segala sesuatu yang pertama ini adalah hal yang seringkali membahagiakan. Penelitian sains menunjukkan bahwa kebahagiaan 40% bergantung pada diri sendiri dan kebahagiaan adalah sebuah kerangka pikiran yang dapat diraih melalui sikap dan pilihan yang tepat.

Kolaborasi antara La Dolce De Leche & DOUCHE dengan ibu dan anak yaitu  Cissylia & Micah Van Leeuwen diharapkan dapat menjadi langkah dan pilihan yang tepat agar menjadi sesuatu yang dapat membahagiakan bagi semua orang termasuk keluarga La Dolce De Leche & DOUCHE serta semua pihak yang ikut berproses di dalamnya. Karena: HAPPINESS IS A STATE OF MIND!

 

Penulis: Frida Anggi Pratasya

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading