Sukses

Fashion

Liburan Penuh Kekuatan untuk Buktikan Ketangguhan Koleksi adidas Optime SS25

Fimela.com, Jakarta Menjaga kebugaran tubuh menjadi bagian dari gaya hidup masa kini. Momentum berlatih di rumah ataupun di gym selalu jadi waktu yang menyenangkan bagi siapapun. Memahami kebutuhan para perempuan saat berlatih di gym seperti celana yang tembus pandang, hingga pakaian yang terlalu mencetak lekuk tubuh, tentu membuat sesi olahraga jadi kurang maksimal dan mengurangi rasa percaya diri. 

Oleh sebab itu, adidas luncurkan koleksi Optime SS25 yang menjadi solusi bagi para perempuan untuk melakukan tiap gerakan olahraga tanpa terbatasi kurang optimalnya attire yang digunakan. adidas Optime SS25 dirancang khusus untuk mendukung tubuh secara optimal dalam lakukan tiap gerakan di gym. Untuk membuktikan bagaimana ketangguhan koleksi ini, maka adidas Indonesia menggandeng para brand ambassador dan adidas friends, untuk mengikuti wellness retreat di Bali. 

Bertajuk adidas Optime Traincation, keseruan ini berlangsung pada 17-19 Januari 2025 di Bali. Agendanya fokus pada aktivitas olahraga bersama dan juga dilengkapi dengan wellness session. 

 

Koleksi yang mampu mendukung tiap gerak secara optimal

Empat adidas Creators, Andrea Dian, Aghniny Haque, Jennifer Bachdim, dan Sabreena Dressler, serta fitness influencer, Shintya  Audrey, untuk menguji koleksi ini dalam sesi liburan yang penuh kekuatan. Kelima perempuan ini akan menikmati sesi olahraga dengan intensitas tinggi untuk menguji daya tahan dari adidas Optime dalam menopang semua gerakan mereka.

Terbukti, rangkaian koleksi yang hadir dalam Squat Proof Leggings, Sports Bra, Tee, Gym Bag, hingga Dropset Shoes, mampu mendukung tiap gerak secara optimal tanpa khawatir lekuk tubuh hingga underwear yang menerawang. 

Shintya Audrey juga menyebutkan jika “Pemilihan baju olahraga yang tepat, seperti sports bra harus disesuaikan dengan jenis olahraga yang dilakukan. Hal ini yang diakomodasi oleh adidas dalam menunjang performa kami untuk memilih produk yang tepat,”ungkapnya. 

 

Olahraga bersama

Selain itu, adidas juga akan mengajak khalayak ramai untuk ikut dalam sesi olahraga bersama di Empire Fit Club Mega Kuningan Jakarta pada tanggal 25 Januari 2025. Mengusung Tema ‘Peach Season’, sesi ini difokuskan pada gerakan-gerakan yang dapat menguatkan bagian bawah tubuh. Anda dapat mengikuti sesi ini dengan mengisi form registrasi yang tersedia di Instagram adidas Indonesia, dan peserta terpilih akan berkesempatan untuk mengikuti sesi ini.

Penasaran dengan koleksinya? adidas Optime hadir untuk perempuan, dan juga pria, yang terdiri dari set atasan, bawahan, aksesori tas, kaos kaki, hingga topi. Tentunya koleksi ini sudah hadir di adidas.co.id dan retail adidas Indonesia.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading