Sukses

Fashion

Gritte Agatha dan Suami Rayakan Satu Bulan Sang Putri dengan Gaya Kasual yang Serasi

Fimela.com, Jakarta Kebahagiaan masih menyelimuti pasangan Gritte Agatha dan suaminya setelah dikaruniai anak pertama. Tepat pada 22 Januari lalu, buah hati mereka, Agatha Hidayat, telah genap berusia satu bulan. Untuk merayakan momen spesial ini, Gritte dan suami mengadakan acara intim bersama keluarga di rumah.

Suasana perayaan terasa hangat dan meriah dengan dekorasi balon bernuansa pink dan putih, menciptakan kesan manis dan penuh kasih sayang. Tak hanya merayakan usia satu bulan sang putri, acara ini juga menjadi momen pertama Baby Agatha dicukur hingga gundul sebagai bagian dari tradisi.

Kompak Bergaya Kasual Serba Putih

Menyesuaikan dengan nuansa acara, Gritte dan suami tampil kompak dengan busana kasual serba putih. Gritte mengenakan kemeja putih yang dipadukan dengan celana jeans, sementara sang suami tampil rapi dengan kaus polo berkerah dan celana panjang hitam.

Tak kalah menggemaskan, Baby Agatha tampil dalam balutan busana pink-putih dengan detail dots 3D yang manis. Penampilannya semakin menggemaskan dengan tambahan bandana pink yang mempercantik kepalanya.

Momen ini menjadi salah satu kenangan indah bagi Gritte dan suaminya dalam menikmati peran baru mereka sebagai orang tua. Perayaan sederhana namun penuh makna ini mencerminkan kebahagiaan dan cinta mereka untuk sang buah hati.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading