Sukses

Food

Resep Puding Matcha Susu Lembut

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi1 cup Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Puding dengan cita rasa matcha memang memiliki penggemarnya tersendiri. Selain aromanya yang segar, rasanya yang tidak terlalu manis dan sedikit aksen pahit juga menjadi daya tarik tersendiri. Jika kamu pecinta matcha, mungkin kamu juga akan tertarik membuat sendiri puding matcha susu yang enak dan lembut berikut ini.

Bahan:

  • 700 ml susu cair
  • 3 sdm gula pasir (sesuai selera)
  • 2 sdt bubuk matcha
  • 1 bungkus agar-agar plain
  • pewarna makanan hijau

Cara Membuat:

  1. Seduh matcha dengan sedikit air hangat, aduk hingga larut.
  2. Campur agar-agar bubuk, susu cair, pewarna makanan dan gula pasir. Panaskan sambil diaduk hingga hampir mendidih. Tuang matcha, aduk rata. 
  3. Angkat dan aduk hingga uap panasnya hilang. Tuang ke daam gelas-gelas pudding kecil, diamkan hingga memadat.
  4. Jika sudah padat, masukkan ke dalam kulkas. Jika sudah dingin, keluarkan dan siap nikmati.

Sajikan dengan hiasan whipped cream dan taburan matcha agar lebih cantik dan menggugah selera. Selamat mencoba.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading