Sukses

Food

5 Resep Terang Bulan Mini dengan Topping Lezat untuk Teman Ngopi

Fimela.com, Jakarta Martabak manis atau sering disebut terang bulan merupakan jajanan yang mudah ditemukan di pinggir-pinggir jalan atau di pasar. Biasanya terang bulan dibuat dari campuran tepung terigu, telur dan pewarna makanan dengan topping yang bisa dikreasikan seperti keju, cokelat, selai dan susu kental manis, tapi agar lebih praktis kali ini Fimela akan membagikan resep terang bulan mini yang bisa dibuat di rumah menggunakan cetakan atau teflon. Yuk, langsung saja simak resep terang bulan mini untuk camilan atau teman minum kopi.

1. Martabak Mini Red Velvet

Bahan:

  • 300 gr terigu
  • 2 gr vanili bubuk
  • 400 ml air
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt baking soda
  • 1/2 sdt baking powder
  • 100 gr gula pasir
  • 1 btr telur
  • 1 kuning telur
  • 1 sdt pasta red velvet

Topping:

  • Kacang sangrai cincang
  • Keju cheddar
  • Meses
  • Susu kental manis

Langkah:

  • Campur air, garam, vanili. Aduk sampai larut.
  • Tambah terigu, baking soda, dan baking powder secara bertahap sambil diaduk menggunakan mixer sampai licin. Tambahkan telur, kocok rata.
  • Masukkan gula pasir dan pasta red velved sambil dimixer.
  • Tutup dengan serbet. Istirahatkan selama 2 jam. Hasilnya adonan akan mengembang, kental, dan bergelembung.
  • Panaskan cetakan teflon dengan api kecil sampai panas merata. Ambil 1 sendok sayur adonan, tuangkan ke atas cetakan teflon sambil ditekan dengan bagian bawah sendok agar terbentuk pinggiran martabak.
  • Tunggu selama 4 menit dan taburi gula pasir. Tutup teflon sampai martabak matang. Angkat.
  • Taburi topping lalu tuang susu kental manis. Sajikan.

 

2. Martabak Mini Pandan

Bahan Biang:

  • 40 ml Air Hangat
  • 2 sdt Gula Pasir
  • 1 sdt Ragi Instan
  • Bahan 1:
  • 2 butir Telur Ayam
  • 50 gram Gula Pasir
  • 250 gram Tepung Terigu Protein Sedang
  • 1 sdt Vanilla Bubuk

Bahan 2:

  • 300 ml air
  • Pasta pandan

Bahan 3:

  • 2 sdm Margarin
  • 1 sdt Garam Halus
  • 1/2 sdt Baking Powder

Topping:

  • Kental Manis Putih
  • Meses
  • Kacang
  • Keju Cheddar
  • Biskuit
  • Selai Strawberry
  • Langkah:
  • Dalam wadah, campur semua bahan biang, tidak perlu diaduk. Lalu diamkan selama ±10 menit hingga berbuih.
  • Bahan 1: Kocok telur dan gula pasir hingga gula larut. Masukkan vanilla bubuk dan tepung terigu yang telah diayak, aduk.
  • Bahan 2: Tambahkan bahan biang dan larutan air dan pandan. Aduk kembali hingga adonan tercampur rata dan licin. Diamkan adonan selama ±25 menit dengan ditutup kain bersih.
  • Bahan 3: Siapkan margarin yang telah dilelehkan. Tambahkan garam dan baking powder, aduk rata. Masukkan margarin ke dalam adonan yang telah didiamkan, aduk rata.
  • Panaskan cetakan martabak mini. Olesi setiap lubang cetakan dengan sedikit margarin. Tuang adonan sebanyak ¾ tinggi cetakan. Tekan perlahan dengan sendok sayur untuk membentuk pinggiran. Tunggu hingga permukannya berpori, beri taburan gula pasir lalu tutup cetakan.
  • Setelah matang sempurna, olesi permukaan martabak dengan margarin agar tetap empuk. Angkat. Beri kental manis dan topping sesuai selera.

 

3. Martabak Mini Cokelat

Bahan:

  • 250 gr tepung terigu
  • 50 gr margarin leleh
  • 25 gr coklat bubuk
  • 1 butir telur
  • 1 bks SKM coklat
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/2 sdt soda kue
  • 1/2 sdt garam
  • 400 ml air
  • 25 gr gula pasir

Topping:

  • Secukupnya gula pasir
  • Secukupnya blueband
  • Secukupnya SKM
  • Secukupnya meses
  • Secukupnya keju parut

Langkah:

  • Siapkan semua bahan dan aduk rata bisa pake whisk ataupun mixer.
  • Tambahkan mentega leleh, aduk lagi hingga rata. Tutup rapat dengan serbet, diamkan selama 30 menit.
  • Panaskan cetakan, tunggu hingga benar-benar panas. Tuang adonan tekan lembut dengan sendok sayur untuk membentuk pinggiran.
  • Taburi gula pasir ketika adonan setengah matang lalu tutup tunggu hingga matang berpori.
  • Angkat segera olesi dengan margarin dan beri topping sesuai selera. Sajikan.

4. Martabak Mini Teflon

Bahan:

  • 200 gr tepung terigu
  • 1 sdm maizena
  • 3 sdm gula pasir
  • 300 ml air
  • 1 sdt baking powder
  • 1 sdt baking soda
  • 1 butir telur
  • 3 tetes pewarna makanan

Topping:

  • Margarin
  • Keju
  • Oreo

Langkah:

  • Dalam wadah, masukkan tepung terigu, maizena, air dan gula pasir, aduk hingga merata.
  • Tambahkan baking powder dan telur aduk aduk kembali hingga merata. Diamkan adonan sekitar 60 menit.
  • Larutkan soda kue dengan 50ml air tuang ke dalam adonan, aduk rata.
  • Beri pewarna makanan, aduk rata.
  • Panaskan teflon anti lengket dengan api kecil, setelah teflon panas tuang adonan putar putar agar membentuk pinggirannya tunggu sampai setengah matang.
  • Taburi martabak dengan gula pasir, tutup martabak sebentar hingga matang.
  • Olesi mentega, taburi topping di atasnya.

 

 

5. Martabak Mini Keju

Bahan:

  • 600 ml Air
  • 180 gr Gula pasir
  • 30 gr Susu bubuk
  • 500 gr Tepung protein sedang
  • 15 gr Baking soda
  • 4 pcs Telur
  • 5 gr Perisa vanilla

Topping:

  • 100 gr keju
  • 20 gr Kental manis

Langkah:

  • Campur dan aduk rata semua bahan adonan martabak.
  • Panaskan cetakan martabak, tuang adonan dan ratakan pinggirannya
  • Saat adonan mulai bergelembung, taburkan gula pasir.
  • Kecilkan api dan tutup cetakan martabak hingga matang
  • Angkat martabak dari cetakan, beri parutam keju dan susu di atasnya.

Demikianlah resep serba terang bulan atau martabak mini yang mudah dibuat untuk teman ngopi. Selamat mencoba!

 

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading