Sukses

Health

Penyebab Rahang Berbunyi yang Sering Bikin Panik

Fimela.com, Jakarta Sakit rahang sebenarnya merupakan kondisi yang cukup umum dialami oleh banyak orang. Sakit rahang juga bisa dibilang merupakan suatu kondisi yang cukup ringan dan bisa ditangani sendiri. Sakit rahang bisa diatasi menggunakan obat-obatan OTC (Over the Counter).

Namun pernahkah kamu mengalami rahang yang tiba-tiba berbunyi ketika digerakkan? Banyak orang pernah mengalami kondisi ini. Rahang yang berbunyi bisa terasa sakit, namun ada juga yang tidak merasakan sakit.

Rahang yang berbunyi ternyata bisa disebabkan oleh berbagai hal. Berikut berbagai penyebab rahang berbunyi yang harus kamu ketahui.

Penyebab Rahang Berbunyi

Dalam dunia medis, rahang yang berbunyi bisa menandakan adanya gangguan pada sendi temporomandibular (TMJ). Ia adalah sendi yang bertindak seperti engsel geser, menghubungkan tulang rahang ke tengkorak.

Sampai saat ini penyebab pasti gangguan TMJ belum bisa dipastikan. Rasa sakit juga mungkin disebabkan oleh kombinasi faktor, seperti genetika, radang sendi, atau cedera rahang.

Namun ada juga berbagai faktor risiko yang bisa membuat seseorang lebih rentan mengalami TMJ, seperti berikut ini:

  • Gangguan pada posisi gigi geligi
  • Peradangan pada sendi TMJ
  • Cedera misal terpukul atau kecelakaan
  • Kebiasaan mengeretakan gigi
  • Stres psikologis yang dapat meningkatkan tegang pada otot rahang.

 

Cara Meredakan Gejala

  • Sementara mengkonsumsi makanan yang lunak
  • Tidak membuka mulut terlalu lebar seperti saat tertawa atau menguap
  • Mengompres pada daerah yang nyeri dengan kompres hangat atau dingin, tergantung mana yang terasa lebih nyaman
  • Menghilangkan kebiasaan bertopang dagu pada tangan
  • Mengkonsumsi obat pereda nyeri seperti paracetamol atau ibuprofen jika tidak ada kontraindikasi.

Jika kondisi yang kamu alami tak kunjung membaik atau justru semakin parah, sebaiknya segera konsultasikan pada dokter agar segera mendapat penanganan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading