Sukses

Lifestyle

Isi Ulang Pulsa, Bayar Tagihan Listrik Sekarang Bisa Lewat BBM

Fimela.com, Jakarta Blackberry Messenger (BBM) menambah layanan baru pada menu BBM checkout yang memudahkan masyarakat Indonesia untuk membeli pulsa isi ulang, membayar tagihan listrik PLN, BPJS (badan publik yang mengelola program jaminan sosial Indonesia) dan beberapa pembayaran cicilan lainnya. Tidak dikenakan biaya administrasi lho.

BBM Checkout adalah sistem pembayaran yang memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi Anda untuk membeli berbagai hal dari ponsel Anda. Anda dapat menggunakan kartu kredit, atau transfer bank. 

BBM juga akan mengamankan dan menyimpan kredensial pembayaran dan informasi pengiriman setelah pembelian pertama Anda, serta menjaga agar selalu siap untuk pembelian atau pembayaran tagihan melalui BBM berikutnya.

caranya pun mudah, tidak perlu membuat akun atau log in. Anda hanya perlu membayar dengan kartu kredit atau transfer bank melalui BBM Checkout yang baru ini, misal untuk menambah pulsa isi ulang untuk ponsel Anda sendiri, atau membelinya untuk ponsel orang lain.


Di bAwah ini cara melakukan pembelian pulsa isi ulang di BBM:

1. Buka menu 'discover' dan pilih ikon pulsa / PLN.

2. Tekan isi pulsa (“isi pulsa”).

3. Tambahkan nomor Anda, dan pilih nominal yang ingin Anda beli

Isi Ulang Pulsa, Bayar Tagihan Listrik Sekarang Bisa Lewat BBM

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading