Sukses

Lifestyle

Terksima oleh Puzzle yang Terdiri dari Spektrum Warna CMYK

Fimela.com, Jakarta Puzzle merupakan salah satu mainan yang tak lekang oleh zaman. Setiap generasi dapat memainkan puzzle dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Baru-baru ini, diwartakan oleh Bored Panda, duo seniman asal Paris bernama Clemens Habicht dan Lamington Drive membuat puzzle yang tak sekadar sebagai mainan.

Namun, juga membuat semua orang yang memainkannya membentuk pelanginya masing-masing. Ya, puzzle yang terdiri dari 5.000 keping ini terdiri dari spektrum warna CMYK (Clay, Magenta, Yellow, dan Key). Untuk menyelesaikan teka-teki puzzle, pemain harus menempatkan setiap warna sesuai gradasi warna CMYK.

"Permainan ini adalah untuk semua orang yang menulis dan mengatakan bahwa 1000 WARNA itu bukan tantangan," kata seniman. "Dengan potongan yang berdekatan dan hampir identik dalam warna, puzzle ini dirancang dengan pola pita asli acak sehingga setiap bagian memiliki bentuk yang jelas  berbeda dan dapat diselesaikan hanya dengan satu cara," imbuhnya. Puzzle ini memiliki ukuran 200 x 70 cm. Mereka juga membuat versi untuk anak-anak dengan keping berjumlah 100 buah. Tertarik? Cari tahu infonya di sini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading