Sukses

Lifestyle

Curhat Pembaca: Pacar Ngatur-ngatur Apa yang Boleh dan Tidak Boleh Dikenakan

Fimela.com, Jakarta Dari: Amanda 

Dear redaksi, namaku amanda. Aku mau cerita soal pacarku yang suka berkomentar ttg penampilanku. Dia ga suka aku dandan, kalo aku dandan atau pakai lipstik aja aku dikatain sama dia. Terus dia juga suka ngatur aku untuk pakai baju apa.

Misal aku pake baju bahan tipis terus pakai dalaman tanktop, atau pakai kaus dan outer gitu, aku dibilang norak sama dia. Kadang jg aku dibilang kayak j***y kalo pake baju yang menurut dia seksi. Padahal sebenernya biasa aja.

Menurut kk aku harus gimana? Apa dia benar ya?

***

Dear Amanda,

Pacar kamu tidak suka kalau kamu dandan, apakah ketidaksukaan itu juga berlaku pada cewek-cewek lain? Dalam arti, jika cewek lain tampak cantik dengan dandanannya, dia juga akan mengumpat? Jika iya, mungkin memang pacarmu setidaksuka itu. Tapi bukan berarti kamu harus menuruti dia juga, ya.

Kamu tetap punya kuasa atas dirimu sendiri. Silahkan pakai apapun yang membuat kamu nyaman dan merasa dirimu lebih baik. Kenapa dia berkomentar jelek jika apa yang kamu katakan justru memberi energi positif bagimu?

Kamu yang Paling Paham Mana yang Baik Untukmu

Definisi baik kamu dan dia mungkin berbeda, makanya ketika kamu merasa dandananmu baik-baik saja, dia malah seperti kebakaran jenggot. Kendati demikian, umpatannya terhadapmu tetap tidak dibenarkan. Itu bisa dikategorikan kekerasan verbal, lho.

Kekerasan verbal tidak boleh disepelekan karena bisa sama bahayanya dengan kekerasan fisik. Kelihatannya mungkin sepele, tapi psikismu juga bisa "sakit" jika kamu menerima perlakuan itu terus-terusan. Kamu bisa jadi tidak percaya dirimu, jadi merasa tidak berharga karena perkataannya, dan bahkan kehilangan harga diri.

Jangan pernah membiarkan dia mendiktemu soal penampilan yang kamu pilih, terlebih kalau kamu sendiri merasa nyaman.

Sebenarnya Bisa Dibicarakan

Jika memang dia tidak menyukai apa yang kamu pilih, dia selalu bisa membicarakannya baik-baik kepadamu. Tanpa umpatan, tanpa makian. Kalian bisa berdiskusi soal bagaimana sebaiknya satu sama lain menanggapi opini masing-masing. 

Jika bisa dikompromikan, bagus. Tapi kalau kamu harus benar-benar menanggalkan seleramu dan apa-apa yang kamu suka demi menyenangkan dia; pikirkan untuk berpisah saja darinya. Dia berusaha mengubah kamu jadi orang lain, dan itu bukan cinta. :)

 

 

***

Punya masalah percintaan yang bikin galau? Curhatin aja! Kirim curhatanmu ke redaksi@bintang.com. Jangan lupa tulis subject emailnya: CURHAT PEMBACA BINTANG, ya. Curhatanmu akan dijawab dan kamu bisa lihat jawabannya di www.bintang.com/relationship. Ditunggu!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading