Sukses

Lifestyle

5 Foto Ibas Yang Memakai Baju Lengan Panjang

Ladies, Ibu Negara Ani Yudhoyono memang sudah terkenal sering memposting foto di akun Instagramnya. Banyak moment dan peristiwa yang di abadikan oleh Bu Ani di sana. Namun beberapa waktu ini, salah satu foto yang diposting oleh Bu Ani ternyata bisa memancing banyak komentar para followersnya.

Dalam foto itu, Bu Ani menunjukkan keharmonisan keluarga Ibas. Salah seorang follower memang terlihat mengomentari gaya berpakaian Ibas yang terlihat selalu mengenakan baju lengan panjang. "Waaah mas Ibas pasti pake baju lengan panjang terusss...." tulis salah satu follower Bu Ani dengan akun @devi_tri. Ternyata Bu Ani langsung menanggapi komentar tersebut dengan sebuah pertanyaan "Ada masalah dengan baju Ibas?". Hal inilah yang akhirnya membuat foto tersebut menjadi ramai dengan komentar-komentar dari para pengguna Instagram yang lain. Bahkan ada yang menyebutkan bahwa Ibas mungkin saja menyembunyikan sesuatu di balik bajunya.

Edhie Baskoro Yodhoyono atau biasa dipanggil Ibas adalah anak kedua dari Bu Ani dan Pak SBY. Saat ini dia sudah berusia 32 tahun. Ibas memang selalu terlihat sopan dan elegan dengan ciri khas baju lengan panjang yang selalu dia pakai. Kesukaan Ibas pada baju lengan panjang ini terlihat dalam beberapa foto yang terekam di Instagram Bu Ani dan akun Instagram pribadi miliknya. Dalam berbagai kesempatan, Ibas selalu mengenakan baju berlengan panjang sehingga menimbulkan pertanyaan tentang hal ini. Ingin tau 5 foto Ibas yang selalu memakai baju lengan panjang ini ladies?

(vem/sir)

Saat bersantai bersama keluarga

Keluarga pak SBY memang terlihat sangat harmonis ya ladies. Mereka sering terlihat mereka menghabiskan waktu bersama untuk sekedar bersantai atau melakukan kegiatan bersama. Moment-moment indah ini terekam di kamera Bu Ani dan juga Instagramnya seperti yang terlihat di foto ini.

Di sana terlihat Ibas, Bu Ani, Pak SBY, Agus Yodhoyono, Anisa Pohan dan Aira. Senyum mengembang di wajah mereka. Agus, Anisa dan Aira terlihat santai mengenakan baju olahraga, begitu pula dengan pak SBY yang terlihat hanya memakai kaos biru. Namun yang paling terlihat rapi dan elegan adalah sosok Ibas yang memakai kemeja jeans lengan panjang dan celana hitam. Wow

Ibas dan Keluarga

Ibas atau Edhie Baskoro Yodhoyono menikah dengan Siti Ruby Aliya Radjasa pada 24 November 2011. Dari pernikahan ini, mereka dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Airlangga Satriadhi Yudhoyono. Keluarga kecil ini juga terlihat sangat bahagia dan harmonis.

Kebersamaan mereka beberapa kali mereka abadikan dalam sebuah foto seperti yang satu ini. Terlihat ada tiga foto yang digabungkan menjadi satu. Foto Airlangga yang sedang menelungkup, foto Aliya bersama Airlangga dan foto Ibas menggendong Airlangga. Di sana Ibas terlihat santai dengan mengenakan kaos lengan panjang berwarna putih-biru. Untuk kaos pun, nampaknya Ibas masih setia dengan yang mempunyai lengan panjang.

Berbatik Bersama

Ini adalah salah satu foto yang ada di akun Instagram Bu Ani. Foto ini merekam salah satu moment paling indah tentang kebersamaan keluarga SBY. Berlatarkan pantai yang indah, keluarga Pak SBY terlihat sangat bahagia bersama. Mereka juga sangat kompak mengenakan baju batik.

Ibas juga terlihat mengenakan baju batik dan lagi-lagi berlengan panjang. Banyak komentar yang datang dari para follower Bu Ani di Instagram. Awalnya, salah seorang follower bu Ani mengomentari pemakaian baju batik yang mungkin tidak cocok dengan suasana pantai pada saat itu. Komentar ini langsung dibalas oleh Bu Ani dan menimbulkan pro dan kontra dari para pengguna Instagram lainnya.

Keluarga Bahagia

Meskipun kecil, keluarga Ibas memang terlihat sangat bahagia dan harmonis. Di dalam akun Instagram pribadinya atau di akun Isntagram Bu Ani, sering terlihat keluarga kecil ini menghabiskan waktu bersama dan berbagi keceriaan. Contohnya dalam foto yang satu ini.

Ibas terlihat bahagia menggendong Airlangga dan berada berdampingan dengan Aliya. Mereka terlihat tersenyum bahagia. Namun foto inilah yang memicu adanya komentar tentang Ibas yang selalu memakai baju lengan panjang. Di sini, Ibas memang terlihat santai memakai jaket hijau yang tentu saja berlengan panjang ladies.

 

Ibas Dan Keluarga Aliya

Siti Ruby Aliya Radjasa adalah putri dari Hatta Rajasa, Menko Perekonomian RI. Pernikahan Ibas dan Aliya memang seperti sebuah kisah dari negeri dongeng di mana pangeran bertemu dengan putri cantik yang berakhir bahagia di pernikahan. Ibas juga terlihat akrab dengan keluarga Aliya yang terlihat di salah satu foto di akun Instagram pribadinya.

Di sana Ibas terlihat sedang menghadiri ulang tahun Ibu Okke yang tidak lain adalah ibu dari Aliya. Kebahagiaan terpancar di senyum mereka yang ceria. Dan lagi-lagi Ibas terlihat memakai baju lengan panjang yang berwarna hitam.

Ibas memang selalu terlihat memakai baju berlengan panjang. Baju ini seperti menjadi salah satu ciri dirinya dan mungkin model baju favoritnya. Bagaimana menurut pendapat Anda ladies?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading