Sukses

Lifestyle

Serunya Perayaan 1st Anniversary Merk Pakaian Uniqlo

Bagi Anda pecinta fashion, tentu sudah tidak asing lagi dengan uniqlo. Sebuah merek pakaian milik fast Retailing Co, Ltd, perusahaan ritel global terkemuka dari Jepang yang mendesain, memproduksi dan menjual pakaian dengan merk ternama. Pada Rabu, 4 Juni 2014 kemarin, Uniqlo merayakan ulang tahun pertamanya di Foundry No.8 SCBD, Jakarta Selatan.

Dalam perayaan first anniversary tersebut, hadir Kimmy Jayanti, Dimas Beck, DJ Elly Rose dari Jepang, serta penampilan instalasi UT. Tak hanya itu. Uniqlo juga mengundang para pelanggan setianya untuk turut memeriahkan perayaan ulang tahunnya.

Foto: copyright vemale.com

 

Saat ini, Uniqlo telah memiliki lebih dari 1300 toko di 16 pasar dunia: Jepang, Australia, China, Perancis, Jerman, Hongkong, Indonesia, Malaysia, Filipina, Rusia, Singapura, Korea Selatan, Taiwan, Thailand, Inggris dan Amerika Serikat. Bahkan Indonesia saja telah membuka 3 toko di Jakarta, dan baru-baru ini sudah membuka toko keempatnya di area Serpong – di luar Jakarta.

“Kami sangat senang dengan sambutan hangat yang kami dapatkan di Indonesia, dan para customer kami di sini sangat ahli dalam padu padan fashion untuk mengekspresikan diri lewat pakaian yang mereka kenakan. Kami sangat bangga dapat melayani mereka dan berharap mereka dapat ikut serta merayakan ulang tahun ini," terang Mr. Yasuhiro Hayashi, President Director dan Chief Operating Officer Uniqlo Indonesia dari PT Fast Retailing Indonesia.

 

Foto: copyright vemale.com

 

Pecinta Uniqlo juga menunjukkan kesenangannya dalam perayaan ulang tahun brand favorit mereka. Mereka ikut senang turut merayakan ulang tahun Uniqlo. Apalagi dengan hadirnya DJ dari Jepang yang membuat perayaan Uniqlo semakin ramai dan memukau.

Dengan perayaan ulang tahun pertamanya ini, diharapkan Uniqlo selalu memberikan yang terbaik bagi para pelanggan setianya dan terus meramaikan dunia fesyen Indonesia.

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading