Sukses

Lifestyle

Mitos Wanita Mens Sering Diserang Binatang Buas

Ladies, saat Anda sedang menstruasi pasti banyak halangan yang pantang untuk dilakukan. Mungkin sebagian besar orang sudah banyak yang tahu tentang fakta dan mitos-mitos seputar menstruasi, mana yang bener dan mana yang hanya sekedar mitos belaka. Tapi sayangnya masih banyak juga orang yang menganggap mitos itu adalah fakta.

Nah, salah satu mitos tentang menstruasi yang banyak berkembang di Barat ialah wanita yang sedang menstruasi dinilai lebih mudah diserang oleh binatang buas, hiu atau beruang misalnya. Konon katanya hal tersebut disebabkan karena aroma darah menstruasi lebih mudah diendus dua binatang buas tersebut. Padahal, tidak ada hubungannya sama sekali lho. Orang-orang barat yang percaya dengan mitos tersebut mempercayai, konon wanita yang sedang menstruasi akan sering dijadikan incaran Binatang buas bahkan akan diserang hiu atau beruang.

Padahal dijelaskan pada situs thedailybeast.com, bahwa sudah ada penelitian tentang jenis beruang hitam yang sering muncul di taman nasional Amerika, beruang jenis ini tidak tertarik dengan bau darah manusia karena mereka omnivora dan punya banyak pilihan makanan, namun belum ada penelitian terhadap beruang Grizzly, Polar Bear dah hewan-hewan buas lainnya.

Mitos merupakan suatu permasalahan yang sering muncul dan selalu berkembang akibat kurang tepat dan lengkapnya penyampaian informasi, bahkan terkadang berlebihan mengenai Menstruasi yang dialami setiap wanita. Nah, dengan begitu Anda jangan langsung percaya dengan mitos yang belum tentu kebenarannya ya ladies. Anda pasti bisa membedakan mana yang benar dan tidak.

 

Oleh: Ismaya Indri Astuti

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading