Sukses

Lifestyle

Haruskah Kebaya Akad Nikah Berwarna Putih?

Hai, Ladies! Sebentar lagi, Anda akan segera mengalami peristiwa yang paling sakral dalam hidup Anda, yaitu acara akad nikah Anda. Nah, biasanya dalam acara ini, Anda diharuskan mengenakan kebaya yang berwarna putih padahal Anda mungkin menginginkan kebaya akad nikah berwarna lain.

Wah, memang ada apa dengan warna lain selain putih seperti merah, hitam, kuning, atau bahkan biru laut? Padahal, di kesempatan-kesempatan lain, warna-warna tadi cocok kok untuk dijadikan warna kebaya.

Nah, inilah pertanyaan yang sering dilontarkan oleh para calon mempelai wanita yang ingin mengenakan kebaya dengan warna selain putih namun diharuskan oleh orang tua atau calon mertua agar mengenakan mengenakan kebaya berwarna putih. Atau, seperti yang telah ditulis oleh pemilik blog afrianakartika.blogspot.com, mungkin Anda menginginkan warna lain tetapi hati Anda tetap memilih warna putih.

Usut punya usut nih, Ladies, ternyata warna putih pada kebaya yang akan Anda kenakan itu mempunyai makna tersendiri loh.

Menurut pemilik blog aquricha.wordpress.com misalnya, warna putih adalah sebagai pelambang cahaya. Si penulis bahkan mengutip sebuah pantun berbahasa Inggris kuno yang mengatakan jika Anda menikah dengan menggunakan pakaian berwarna putih, maka hidup Anda akan diterangi oleh cahaya.

Ditambahkan juga oleh situs tokocinderamata.com, pemilihan warna putih untuk kebaya Anda akan membuat suasana pernikahan lebih sakral. Selain itu, warna putih juga merupakan lambang kesucian. Artinya, jika Anda mengenakan warna putih pada hari sakral Anda, Anda melihat peristiwa akad nikah ini sebagai peristiwa suci yang tidak mau Anda nodai untuk selamanya.

Oleh : Nicko Putra Witjatmoko

 

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading