Sukses

Lifestyle

Srikandi Stand up Paddle Catharina Wakili Indonesia di Kejuaraan Jepang

Fimela.com, Jakarta Catharina Jahja Tjahjana, atlet perempuan Stand Up Padle (SUP) atau dayung berdiri race dan SUP marathon akan mewakili Indonesia berlaga di Association Paddlesurf Profesionals (APP) World Tour dalam kejuaraan The Osaka SUP Open pada 20-22 September 2019. Dalam kejuaraan yang digelar di Dotombori Canal, Osaka, Jepang tersebut, Catharina akan berlaga mengikuti APP World Tour Sprint and Distance Racing  1K.

Catharina dipercaya mengemban tugas tersebut setelah menjuarai SUP race putri dan SUP marathon putri di ajang BPJSTK Belitong Geopark International SUP & Kayak Marathon (BGISKM) 2019 beberapa waktu lalu. Bersama timnya, Catharina membawa skuat Merah Putih berjaya dan optimistis kembali membawa gelar juara di Jepang. 

" Saya siap bertarung memberikan yang terbaik bagi nama Indonesia dan siap meraih gelar juara," ujarnya seperti keterangan pers yang diterima Fimela.

Selain Catharina, atlet perempuan Stand Up Paddle Indonesia lainnya adalah Indri dan Devie yang akan mengikuti kejuaraan di kelas lainnya di nomor Amateur Distance 7 km. Mereka pun memiliki prestasi gemilang karena berhasil menggeser dominasi atlet-atlet Malaysia di SUP Marathon dan SUP Race di BGISKM yang digelar di Pantai Tanjung Kelayang, Belitong tersebut.

 

Atlet Perempuan Adu Kekuatan dan Kemampuan

Para atlet perempuan tersebut harus bersaing dengan ratusan atlet lainnya yang saling mengadu kekuatan dan kemampuan. Di luar kompetisi, olahraga ini juga dinilai mampu menjadi amunisi baru bagi pengembangan sport tourism di Indonesia.

"Kami berharap dunia tahu dan melihat keindahan pantai Indonesia yang bukan hanya menjadi harta karun negara tapi melahirkan talenta para waterman yang mengharumkan nama Indonesia," ujar Dirut BPJSTK Agus Susanto.

Langkah konkret untuk memperkenalkan SUP adalah keliling pantai Indonesia untuk belajar bersama yang digerakkan oleh ketua sekaligus founder komunitas Heriyanto. Mereka menjelajah pantai Indonesia dengan SUP Board dan berlabuh di berbagai destinasi pantai di Indonesia.

Di antaranya Kepulauan Seribu, Bali, Tanjung Lesung, Ujung Kulon, Banten, Labuan Bajo, Ambon, dan masih banyak lagi. Hingga akhirnya antusiasme SUP disambut oleh BPJSTK di mana Dirutnya merupakan penggiat aktif olahraga dayung berdiri. Tertarik mencoba?

#GrowFearless with FIMELA 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading