Sukses

Lifestyle

Cara Mengatasi Kesendirian Selama Masa Isolasi Diri untuk Mencegah Penyebaran Virus Corona

Fimela.com, Jakarta Menjalani isolasi diri di rumah memang terasa sangat sulit bagi banyak orang yang ingin bertemu langsung dengan keluarga, pasangan, ataupun teman-teman mereka. Tetapi ini akan terasa lebih sulit untuk orang yang mungkin hidup sendiri dan sedang jauh dengan keluarga. Hal ini dikarenakan mereka akan merasa sangat kesepian tanpa orang lain disekitarnya.

Menjadi terisolasi secara fisik dari orang terdekat untuk waktu yang lama adalah sesuatu yang kebanyakan orang belum pernah mengalami sebelumnya. Itu tidak berarti bahwa ada sesuatu yang "salah" dengan kamu. Hal ini wajar dan kamu harus mengatasi rasa kesepian tersebut.

Kami meminta para ahli untuk membagikan saran mereka tentang bagaimana merasa lebih terhubung selama periode jarak sosial ini.Saran Untuk Saat Anda Merasa Kesepian

Melansir dari huffpost.com, berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi rasa kesepian selama masa karantina.

1. Lakukan Sesuatu yang Kreatif

Untuk mengisi waktu luang selama masa karantina, sebaiknya kamu menyibukkan diri untuk menghilangkan rasa kesepian seperti menulis jurnal, melukis, mengambil gambar, bermain gitar atau mencoba resep baru. Penelitian telah menunjukkan bahwa terlibat dalam kegiatan kreatif dapat membantu mengurangi perasaan kesepian.

2. Melakukan video call

Mungkin kamu memang tidak dapat berkumpul secara langsung. Tetapi dengan kecanggihan teknologi sekarang, kamu masih dapat bersosialisasi secara virtual melalui FaceTime, Zoom, Skype, atau panggilan telepon lainnya. Sebaiknya kamu melakukan ini dengan rutin, apakah itu dengan rekan kerja, sahabat atau anggota keluarga.

3. Menggerakkan tubuh

Untuk mengisi waktu selama karantina, tentunya tubuh kamu juga harus aktif bergerak dan berolahraga untuk menjaga stamina kamu. Kamu dapat melakukannya didalam rumah. Ada banyak hal yang dapat kamu lakukan, seperti menari, mengikuti kelas yoga online, membersihkan rumah kamu atau kegiatan lainnya yang dapat meningkatkan mood kamu.

4. Makan makanan bergizi dan minum banyak air

Mungkin kamu sudah terlalu banyak memesan makanan cepat saji selama masa karantina. Hal ini memang dapat menghibur pada saat itu dan bertindak sebagai cara untuk menghilangkan rasa kesepian. Tetapi mengonsumsi lebih banyak makanan kaya nutrisi akan membantu kamu merasa lebih baik secara mental dan fisik, sementara juga meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

5. Mengingat bahwa situasi ini bersifat sementara

Ingatlah bahwa masa karantina ini akan berakhir meskipun kita belum tahu persis kapan itu akan terjadi. Hal ini akan membuat kamu merasa sedikit lebih tenang.

#ChangeMaker

Penulis: Zhafira Majdina

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading