Sukses

Lifestyle

5 Cara Redakan Rasa Lelah agar Hati Bisa Lebih Tenang

Fimela.com, Jakarta Saat merasa lelah biasanya hati kita akan mudah gelisah. Lelah pikiran atau lelah fisik, itu bisa memengaruhi suasana hati kita. Terlepas dari berbagai macam sebab, kelelahan bisa membuat kita makin mudah cemas dan gelisah.

Berikut ini ada lima cara sederhana yang bisa dicoba untuk meredakan rasa lelah. Di tengah semua kesibukan dan kepadatan aktivitas, ada beberapa cara yang bisa kita coba untuk bisa membuat hati lebih nyaman lagi. Simak uraiannya berikut ini, ya.

 

 

1. Luangkan Waktu untuk Diri Sendiri

Berhadapan dengan diri sendiri, kita perlu menerima semua ketidaksempurnaan yang ada. Meluangkan waktu untuk diri sendiri bisa membantu kita untuk menenangkan diri. Sebab saat sendirian, kita fokus mendengarkan dan memenuhi kebutuhan diri sendiri. Belajar menerima diri dengan lebih utuh akan membantu kita memiliki emosi yang stabil.

 

 

2. Terhubung dengan Orang-Orang Baik

Kehadiran orang-orang yang bisa menerima kita apa adanya bisa membuat kita lebih nyaman dan bahagia. Mengutip buku Your Turn: How to be an Adult, "Research proves you'll feel happiest, during life and at its end, if you find some small set of humans who know the real you and who love and support you no matter what, and whom you love and support in return." Saat kita masih punya orang yang senantiasa tulus menyayangi kita, itu bisa membuat kita bahagia. Kualitas hubungan jauh lebih baik dibandingkan sekadar kuantitas jumlah orang yang dekat dengan kita.

 

 

3. Batasi Hal-Hal yang Menguras Energi

Kalau bertemu banyak orang membuat kita merasa makin tertekan, boleh juga rehat untuk menyepi dan melakukan sesuatu untuk diri sendiri lebih dulu. Kalau tiap membuka media sosial kita merasa makin tertekan dan cemas, maka kita bisa melakukan detoks media sosial untuk sementara waktu agar waktu dan energi kita bisa digunakan untuk hal lain. Kita bisa menyesuaikan kebutuhan dan kenyamanan diri kita.

 

 

4. Mengunjungi Tempat Baru atau Menyenangkan

Pergi liburan sendirian atau mengunjungi tempat baru bisa menjadi salah satu cara efektif untuk meredakan dan mengelola stres dengan lebih baik. Sehingga kita bisa kembali menyadari bahwa untuk bahagia perlu diusahakan sendiri. Kita tak lagi gampang tertekan dalam menghadapi situasi yang sedang kita hadapi sendiri.

 

 

5. Hadirkan Makna Hidup

Mengutip buku Man's Search of Meaning, "Makna hidup berbeda untuk setiap manusia. Dan berbeda pula dari waktu ke waktu karena itu. Kita tidak bisa merumuskan makna hidup secara umum." Kita bisa menghadirkan makna hidup kita sendiri untuk bisa jadi motivasi menjalani keseharian sebaik mungkin.

Terima kasih sudah berjuang dan bertahan hingga saat ini. Semoga setiap lelah dan kerja keras kita bisa memperkaya jiwa dan membuat hidup kita terasa lebih berwarna.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading