Sukses

Lifestyle

Cobalah 5 Posisi Tidur yang Baik Ini Biar Pinggang Tak Mudah Sakit

Fimela.com, Jakarta Tidur yang nyenyak dibutuhkan untuk mengembalikan energi pada tubuh. Namun, alih-alih bangun dengan segar, kadang justru rasa sakit di pinggang yang dirasakan. Salah satu penyebabnya, karena posisi tidur yang kurang tepat.

Memang, masing-masing orang punya posisi tidur favoritnya, agar bisa tidur dengan nyaman. Cuma pastikan agar hal tersebut tak sekadar asal tidur saja, tetapi kalau bisa juga membantu menghindarkan pinggang dari rasa sakit.

Nah, supaya pinggang tak gampang mengalami sakit atau nyeri, cobalah beberapa posisi tidur yang baik berikut ini.

Tidur dengan Posisi Lurus Telentang dan Lutut Diganjal Bantal

Posisi tidur yang pertama dicoba biar tidur lebih nyaman dan tak mudah mengalami sakit pinggang adalah lurus telentang di atas kasur dengan lutut diganjal bantal.

Pastikan posisi tulang belakang tetap lurus sejajar kepala, leher dan kaki. Lalu, selipkan bantal kecil di bagian bawah untuk menopang berat tubuh secara merata. Bila perlu, sematkan juga bantal tambahan yang lebih kecil di celah punggung bawah, agar mendapatkan topangan yang lebih baik.

Tidur Berbaring dengan Punggung Atas Bersandar Bantal

Posisi kedua adalah tidur berbaring dengan menyelipkan beberapa bantal di punggung atas. Hal ini dapat memberikan rasa nyaman pada pinggang dan juga punggung.

Biar lebih nyaman, bisa menempatkan tangan di atas perut dan dada, atau di samping tubuh saat tidur. Posisi tidur ini juga dapat membantu mengurangi tekanan berlebih di beberapa titik, seperti kepala, leher, dan tulang belakang selama tidur.

Tidur Rebahan Menyamping dengan Menyelipkan Bantal di Kedua Lutut

Boleh dibilang tidur menyamping adalah favorit banyak, tetapi akan lebih baik jika dilakukan dengan cara berbaring sambil menyelipkan bantal atau guling di antara kedua lutut. Keberadaan bantal atau guling tersebut dapat menjaga pinggul, panggul dan tulang belakang dalam posisi yang lebih baik.

Cobalah berbaring ke arah kanan atau kiri, lalu posisikan bantal yang empuk dan nyaman untuk menunjang kepala serta leher. Tekuk sedikit lutut dan selipkan bantal. Supaya bisa mendapatkan topangan yang nyaman, bisa juga menyelipkan bantal ke celah kosong antara pinggang dan kasur.

Tidur Meringkuk Seperti Bayi Dalam Kandungan

Posisi tidur lainnya yang juga baik dicoba agar tak mudah sakit punggung adalah tidur meringkuk seperti janin atau bayi di dalam kandungan. Posisi tidur ini dapat membuat ruang sendi di antara tulang belakang terbuka.

Untuk mencoba posisi tidur ini, mulailah dengan berbaring miring ke kiri atau kanan. Kemudian, gunakan bantal empuk dan nyaman untuk menunjang kepala dan leher. Tekuk lutut ke arah dada hingga punggung. Supaya tekanan di sisi-sisi tubuh tetap seimbang, ubahlah posisi kemiringan secara bergantian saat tidur.

Sesekali Cobalah Tidur dengan Posisi Telungkup atau Tengkurap

Pada dasarnya tidur dengan posisi telungkup atau tengkurap kurang dianjurkan, karena bisa memberikan tekanan berlebihan pada pinggang dan punggung. Namun, posisi ini bisa dicoba sesekali untuk menjaga tulang belakang tetap sejajar.

Tak harus lama-lama, senyamannya saja. Untuk melakukannya, letakkan bantal tipis di bawah perut dan pinggul, agar bagian tengah tubuh terangkat. Gunakan bantal serupa untuk menunjang kepala. Biar nyaman, posisikan kepala di samping kanan atau kiri.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading