Sukses

Lifestyle

6 Kreasi Resep Olahan Jamur yang Nikmat dan Praktis untuk Menu Berbuka Puasa

Fimela.com, Jakarta Jamur yang biasanya dijadikan camilan ringan, bisa juga dijadikan sebagai menu berbuka puasa yang nikmat. Bahan makanan yang bertekstur kenyal ini bisa diolah menjadi berbagai macam sajian berbuka puasa yang mengenyangkan.

Namun, kamu harus ingat bahwa tidak semua jenis jamur bisa dikonsumsi, ada beberapa jenis jamur beracun yang tidak boleh dikonsumsi. Jika kamu ingin memasak jamur dan memastikan bahwa jamur tersebut bisa dikonsumsi, kamu bisa langsung membelinya di toko sayur ataupun supermarket terdekat.

Tren camilan dari jamur yang kekinian adalah jamur crispy, makanan ringan yang enak dimakan untuk menemani aktivitas. Akan tetapi jamur juga bisa dimasak dengan cara lain yang lebih enak, seperti ditumis ataupun dibuat sayur.

Nah, jika kamu tertarik untuk membuat sajian berbuka dengan olahan jamur, kamu bisa cek beberapa resepnya berikut ini. Fimela.com akan membagikan 5 kreasi resep olahan jamur yang nikmat dan praktis untuk menu berbuka puasa. Mari berkreasi masakan untuk berbuka puasa dengan resep dibawah ini.

Sup Jamur

Bahan-bahan:

  • 200 gr jamur tiram
  • 100 gr jamur kancing
  • 2 batang daun bawang, potong-potong
  • 3 siung bawang putih, memarkan dan iris tipis
  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 ruas jahe, memarkan
  • 1 buah tomat merah, potong jadi 8 bagian
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • garam dan gula pasir secukupnya
  • air secukupnya

Cara Membuat Sup Jamur:

  1. Cuci bersih jamur tiram sambil diremas pelan agar bau jamurnya hilang. Suwir-suwir. Cuci bersih jamur kancing, iris tipis.
  2. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  3. Rebus air, masukkan jamur dan masak hingga mendidih. Masukkan bumbu bawang, merica, jahe dan kaldu bubuk. Aduk rata hingga matang.
  4. Masukkan tomat, garam dan gula secukupnya, tes rasa. Jika sudah pas, angkat dan sajikan.

Oseng Tahu Jamur Shitake

Bahan-bahan:

  • Jamur shitake (potong menjadi beberapa bagian)
  • 1 balok tahu (potong dadu)

Bahan bumbu:

  • 4 buah cabai rawit
  • 3 siung bawang putih (iris tipis)
  • 4 siung bawang merah (iris tipis)
  • ¼ sdm merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt penyedap rasa
  • 2 sdm minyak wijen
  • ½ sdt gula pasir
  • 3 adm kecap manis

Cara Membuat Oseng Tahu Jamur Shitake:

  1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga beraroma dan menjadi layu. Kemudian masukkan cabai rawit dan tumis secara bersamaan.
  2. Masukkan tahu dan jamur shitake, kemudian aduk hingga benar-benar harum. Jika jamur sedikit layu, masukkan kecap beserta 250 ml air. Biarkan kuah sedikit meresap.
  3. Tes rasa, jika sudah pas, matikan kompor dan sajikan tumis tahu dan jamur shitake.

Tumis Jamur Kuping Kuah Kental

Bahan-bahan:

  • 300 gr jamur kuping (jika kering, rendam air panas agar mengembang)

Bahan bumbu:

  • 2 siung bawang putih, memarkan dan cincang
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 3 buah cabai rawit, iris tipis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdt kecap manis
  • 1 sdm maizena, larutkan dengan 100 ml air/secukupnya
  • 1/3 sdt lada bubuk

Cara Membuat Tumis Jamur Kuoing Kuah Kental:

  1. Cuci bersih jamur dan potong-potong, buang akarnya.
  2. Tumis bawang putih, cabai rawit dan daun bawang hingga harum, masukkan jamur kuping dan tumis sebentar.
  3. Campurkan dalam mangkuk, saus tiram, kecap asin, kecap manis dan lada bubuk. Tuang ke dalam tumisan. Aduk rata.
  4. Tuang larutan maizena ke dalam tumisan dan masak hingga mendidih dan mengental.

Jamur Tiram Masak Pedas

Bahan-bahan:

  • 300 gr jamur tiram
  • 2 batang daun bawang, potong

Bahan bumbu:

  • 4 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 3 buah cabai merah
  • 7 buah cabai rawit/sesuai selera
  • 1 buah tomat merah
  • 1 sdm gula merah, sisir
  • 1 sdm saus tiram
  • garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat Jamur Tiram Masak Pedas:

  1. Cuci jamur sambil diremas-remas agar airya keluar. Suwir- suwir, sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus hingga matang. Masukkan daun bawang dan tumis sebentar hingga layu.
  3. Masukkan jamur dan tuang sedikit air. Tumis hingga mendidih, masukkan gula merah, saus tiram, garam dan gula pasir secukupnya. Masak hingga mengental.

Tumis Jamur Saus Teriyaki

Bahan-bahan:

  • 200 gram jamur tiram, cuci bersih dan potong-potong
  • 8 butir bawang merah, iris tipis
  • 6 siung bawang putih, iris tipis
  • 9 buah cabai rawit, iris serong
  • 1 cabai merah besar, iris serong
  • 1/4 buah tomat, iris
  • 1/2 ruas jahe, geprek
  • garam, gula, saus teriyaki, dan air secukupnya
  • biji wijen dan irisan daun bawang secukupnya

Cara Membuat Tumis Jamur Saus Teriyaki:

  1. Panaskan sedikit minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, dan jahe sampai harum.
  2. Masukkan jamur. Tambahkan air secukupnya.
  3. Tambahkan garam, gula, dan saus tiram secukupnya. Tutup wajan dan masak hingga jamur empuk.
  4. Tambahkan irisan tomat. Aduk sebentar. Matikan kompor.
  5. Taburi dengan biji wijen dan irisan daun bawang secukupnya. Sajikan.

Resep Steak Jamur

Bahan-bahan:

  • Jamur 200 gram, dipotong tipis (jenis jamur bebas pilih).
  • Dua potong steak daging sapi.
  • Minyak zaitun dua sendok makan.
  • Bawang putih tiga siung, dicincang.
  • Mentega dua sendok makan.
  • Garam dan merica hitam secukupnya.
  • Daun peterseli cincang sebagai garnish.

Bumbu Marinasi:

  • Saus Worcestershire dua sendok makan.
  • Saus kecap satu sendok makan.
  • Kecap asin satu sendok makan.
  • Bubuk bawang putih satu sendok teh.
  • Bubuk bawang bombay satu sendok teh.
  • Garam dan merica hitam secukupnya.

Cara Membuat:

  1. Gabungkan bumbu marinasi dalam sebuah mangkuk besar.
  2. Rendam steak dalam mangkuk dengan bumbu marinasi, pastikan merata.
  3. Simpan di kulkas selama 30 menit hingga 1 jam.
  4. Lelehkan mentega dalam wajan di api medium.
  5. Masak bawang putih sampai wangi.
  6. Masukkan jamur, masak hingga lunak dan berair, lalu sisihkan.
  7. Panaskan mentega dan minyak zaitun di wajan dengan api medium-tinggi.
  8. Masak steak yang telah dimarinasi sesuai dengan tingkat kematangan yang diinginkan.
  9. Angkat dan biarkan steak beristirahat sebentar.
  10. Letakkan steak pada piring.
  11. Susun jamur tumis di atasnya.
  12. Taburi dengan daun peterseli cincang.
  13. Sajikan steak jamur hangat dengan tambahan saus atau bumbu favorit.

Semoga kamu menikmati hidangan steak jamur yang lezat ini!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading