Sukses

Lifestyle

Resensi adalah Ulasan Sebuah Karya, Pahami Jenis dan Tujuannya

Bagi kamu yang belum begitu familiar, resensi adalah kegiatan mengulas sebuah karya dan dalam hal ini berbicara untuk menilai baik tidaknya sebuah buku. Resensi kerap kali diistilahkan dengan timbangan buku, tinjauan buku, bedah buku, dan sebagainya.

Resensi sendiri memiliki tujuan untuk menyampaikan kepada pembaca apakah sebuah buku atau hasil karya sastra patut mendapat sambutan dari masyarakat atau tidak. Dengan kata lain seorang peresensi buku akan memberi tahu pembaca tentang suatu buku, apa kelebihan dan kelemahannya, apakah peresensi merekomendasikannya atau tidak, dan bagi siapa buku itu berguna.

Oleh karena itu, seorang penulis resensi harus paham betul mengenai seluruh isi karya atau buku tersebut agar dapat menyampaikannya dengan baik pada masyarakat, layak tidaknya karya atau buku tersebut dinikmati dan dibaca oleh masyarakat pada umumnya. Pada umumnya resensi sebuah karya akan diterbitkan melalui media massa seperti surat kabar atau majalah.

Untuk lebih jelasnya, Fimela.com kali ini akan mengulas resensi secara lengkap beserta jenis dan tujuannya. Dilansir dari Merdeka.com, simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Pengertian Resensi Menurut Beberapa Ahli

Untuk memahami resensi, kamu perlu tahu definisi atau pengertiannya dari beberapa ahli, berikut rinciannya:

1. W.J.S. Poerwadarminta

Menurut W.J.S. Poerwadarminta (Romli, 2003:75), resensi adalah suatu pertimbangan atau perbincangan tentang sebuah buku yang menilai kelebihan atau kekurangan buku tersebut, menarik-tidaknya tema dan isi buku, kritikan, serta memberi dorongan kepada khalayak tentang perlu tidaknya buku tersebut dibaca, dimiliki, atau dibeli.

2. Euis Sulastri

Sedangkan menurut Euis Sulastri, dkk (2008), istilah resensi berasal dari bahasa Belkamu resentie yang berarti kupasan atau pembahasan. Jadi, resensi adalah kupasan atau pembahasan tentang sebuah buku, film, atau drama yang biasanya disiarkan melalui media massa baik cetak maupun elektronik.

3. Saryono

Sementara menurut Saryono (1997:56), resensi adalah sebuah tulisan berupa esai dan bukan merupakan bagian suatu ulasan yang lebih besar mengenai sebuah buku. Isinya adalah laporan, ulasan, dan pertimbangan baik-buruknya, kuat-lemahnya, bermanfaat-tidaknya, benar-salahnya, argumentatif-tidaknya buku tersebut. Tulisan tersebut didukung dengan ilustrasi buku yang diresensi, baik berupa foto buku atau foto copy sampul buku.

Jenis-Jenis Resensi

Jenis resensi sendiri bisa dibedakan berdasar isinya. Tapi jenis-jenis ini tidak baku, karena dalam suatu resensi bisa menerapkan ketiga jenis tersebut secara bersamaan. Berikut penjelasannya:

  • Resensi informatif merupakan resensi yang isinya hanya informasi tentang hal penting dari keseluruhan isi buku secara umum.
  • Resensi deskriptif, yaitu resensi yang membahas secara detail setiap bagian atau babnya.
  • Resensi evaluatif adalah resensi yang sangat detail, dengan metodologi ilmu pengetahuan tertentu. Isinya kritis serta objektif untuk menilai isi buku. Resensi ini banyak menyajikan penilaian presensi tentang isi buku atau hal yang berkaitan dengan buku tersebut.

 

Tujuan Resensi

Berikut ini merupakan tujuan dari resensi yaitu:

  1. Membantu pembaca untuk memahami gambaran serta penilaian umum sebuah hasil karya dengan ringkas.
  2. Memahami kelebihan dan kelemahan karya yang diresensi.
  3. Memahami latar belakang serta alasan sebuah karya dibuat.
  4. Memberi masukan pada pembuat karya berupa kritik dan saran.
  5. Ajak pembaca mendiskusikan karya yang diresensi.
  6. Memberi pemahaman serta informasi dengan komprehensif pada pembaca, mengenai karya yang diresensi.
  7. Menguji kualitas karya dan membandingkan dengan karya lain.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading