Sukses

Lifestyle

5 Zodiak yang Terlihat Cantik dan Elegan Tanpa Banyak Berusaha

Fimela.com, Jakarta Penampilan yang elegan seringkali menciptakan kesan menyenangkan, sopan, santun, enak dipandang dan berkelas pada seorang perempuan. Tidak semua perempuan bisa memperlihatkan tampil dengan kesan seperti ini, bahkan kebanyakan orang harus berusaha keras dan melatih diri agar bisa terlihat elegan. Tapi dari banyaknya perempuan di dunia ini, ternyata ada orang-orang yang terlihat elegan bahkan tanpa banyak berusaha. Mereka hanya menjadi diri mereka sendiri namun bisa terlihat berkelas dan bermartabat.

Terkadang kepribadian bisa memengaruhi tampilan luar seseorang, dan jika ditebak dari zodiaknya, ini dia zodiak yang terlihat elegan tanpa banyak berusaha.

1. LIBRA

Libra memiliki keanggunan alami di dalam dirinya karena sifatnya yang diplomatis, kalem, tenang, sabar dan seimbang. Ia menunjukkan sikap netral, adil dan objektif sehingga mampu memberikan nuansa adem dan menyenangkan di hati banyak orang. Pada akhirnya, sifat-sifat dalam diri yang positif tersebut akan tercermin dalam pemilihan busana atau pakaian sehari-hari. Libra selalu berhasil tampil elegan dan berkelas tanpa banyak berusaha karena ia memahami keindahan membawa diri adalah dengan cara menjaga diri tetap seimbang dan terkendali.

2. TAURUS

Taurus adalah simbol perempuan berkelas, bijaksan dan dewasa yang elegan tanpa banyak berusaha. Ia membawa dirinya dengan tenang, percaya diri, tidak tergesa-gesa dan tidak banyak tingkah. Taurus tahu apa yang harus dia lakukan dan apa yang tak perlu dilakukan. Ia juga tidak banyak bicara tapi selalu lugas, tegas dan jelas ketika mengungkapkan isi pikiran. Gaya berpakaiannya tampak klasik namun sopan dan enak dipandang, mencerminkan kehormatan perempuan yang bukan hanya indah dan cantik tapi juga bermartabat.

3. PISCES

Pisces adalah tipe orang yang mencintai keindahan dan estetika dalam berbusana. Ia memahami dirinya sendiri dengan baik, kemudian memilih pakaian yang bukan hanya nyaman tapi juga menyesuaikan dengan tren masa kini sekaligus senada dengan kepribadiannya. Karena itulah ia bisa terlihat elegan dan berkelas tanpa banyak berusaha, karena yang menjadi prioritasnya adalah menjadi dirinya sendiri dengan cara yang baik dan tidak menjatuhkan martabat dan harga dirinya. Ia pandai mengekspresikan diri dengan cara yang kreatif.

4. LEO

Leo sangat pintar memilah gaya berbusana dalam acara kasual maupun formal sehingga selalu enak dipandang dan terlihat elegan tanpa banyak berusaha. Ia membawa diri dengan rasa percaya diri dan karisma yang tinggi. Leo tahu cara menghargai diri sendiri dengan cara terbaik. Ia memastikan memilih pakaian-pakaian yang cocok dengan kepribadiannya serta mengikuti tren yang tidak menjatuhkan martabatnya. Daya tariknya semakin kuat karena Leo membawa diri dengan ramah, murah senyum dan mudah bergaul, yang mana menjadi kelebihan yang sangat positif.

5. VIRGO

Virgo tampil elegan tanpa banyak berusaha karena ia tipe orang yang tidak banyak tingkah, cenderung serius, sopan, santun dan penuh tata krama. Ia memahami norma masyarakat dan kemudian hanya menyesuaikan diri dengan budaya tempat ia tinggal. Berpenampilan sopan di mana saja sudah menjadi hal yang alami bagi Virgo, ia tak butuh berusaha hanya agar dilihat elegan, berkelas dan bernilai tinggi. Pesona anggunnya juga sangat terpancar karena perempuan Virgo memilih tampil sederhana dengan gaya yang tak lekang oleh waktu.

Itu dia sekian zodiak yang ternyata mudah sekali terlihat elegan tanpa banyak berusaha. Bisa jadi kamu salah satunya, Sahabat Fimela.

#Unlocking The Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading