Sukses

Parenting

Valentine Tanpa Diganggu Anak

Vemale.com- Apakah arti hari Valentine untuk Anda? Dewasa ini, kebanyakan orang akan mengatakan Valentine sebagai hari kasih sayang yang lebih universal, tidak hanya untuk sepasang kekasih namun untuk semua umat manusia dengan sesamanya, bahkan dengan alam. Namun tidak ada salahnya memanfaatkan momen sekali setahun ini untuk menghidupkan kembali kisah romantis walaupun mungkin anak Anda sudah duduk di bangku SMP. Anda dan pasangan tetaplah sepasang kekasih, dan tentu saja masih berhak untuk merayakan Valentine!

Ketika telah bersemangat untuk kencan berdua dengan suami, mungkin Anda akan menghadapi dua rintangan berikut ini. Woman sediakan solusinya, dan bersiaplah untuk kencan mendebarkan ini.

Suami enggan

Para ayah biasanya sudah malas merayakan hal-hal berbau remaja seperti ini, tapi jika Anda berhasil merayunya, Anda akan mendapatkan jiwa muda dan romantisme suami Anda yang selama ini tersamarkan oleh peran sebagai ayah dan kesibukannya bekerja. Tips dari Woman, jangan merengek dan memaksa. Nyatakan keinginan Anda dengan cara yang sensual, dewasa dan hangat. Jika dia menolak, minta dia untuk menatap mata Anda dan katakan sekali lagi. Masih tidak mau juga? Biarkan beberapa saat dan utarakan kembali saat Anda berhasil meraih perhatiannya.

Anak-anak

Merayakan Valentine dengan anak sebenarnya menyenangkan juga, namun kali ini Anda ingin menggali sisi romantis dan kenakalan remaja saat berpacaran dulu. Tidak ada cara lagi selain mengalihkan anak dengan kegiatan lain. Beruntung sekali tahun ini hari Valentine berada tepat di antara dua hari libur, Anda memiliki dua opsi untuk berkencan. Pertama, titipkan anak Anda di rumah saudara untuk berlibur. Kedua, lakukan kencan setelah anak-anak tertidur, yang berarti Anda akan kencan larut malam. Meninggalkan anak selama tiga jam saat tidur di rumah tentu tidak membuat Anda khawatir.

Tujuan kencan

Kesempatan untuk kencan di mall atau makan malam di restoran favorit akan terbatas karena banyak yang sudah tutup menjelang larut malam. Namun Anda berdua masih bisa menikmati pantai bersama, atau sekedar duduk-duduk di tepi taman membicarakan hal-hal romantis. Jangan menyerah jika suami cenderung apatis, bantu dia untuk kembali menjadi seorang 'kekasih' dengan mengingatkan dia akan kisah-kisah cinta Anda berdua.

(vem/miw)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading