Sukses

Parenting

Anak Tidak Mau Minum Obat? Bagaimana ya?

Ladies, pernahkan anda merasakan susah atau bingung untuk membujuk anak supaya mau minum obat? Beberapa ladies mungkin merasa bingung tentang bagaimana cara membujuk anak untuk mau meminum obat. Nah, di sini ada beberapa tips untuk para ladies.

Seperti yang dilansir di www.familydoctor.org, ada sebuah solusi yang ladies bisa lakukan untuk membuat anak mau meminum obat. Solusi yang bisa dipraktekkan adalah dengan memberikan rasa enak pada obat yang ladies berikan kepada anak.

Beberapa obat untuk anak terutama obat yang berbentuk sirup masih memiliki rasa yang tidak enak. Rasa tidak enak ini lah yang membuat anak merasa enggan untuk meminum obat.

Memberikan rasa enak pada obat cair dapat dilakukan dengan mencampurkan obat dengan cairan yang memiliki rasa manis yang disukai oleh anak, seperti jus. Selain itu, ladies juga bisa mencampurkan sirup dengan makanan lembut seperti pudding.

Hal yang perlu diperhatikan adalah bawah ladies harus menanyakan kepada dokter atau apoteker terlebih dahulu apakah obat yang berupa sirup boleh dicampur dengan laruan manis lainnya sebelum diberikan kepada anak.

Selain memberikan rasa manis campuran sesuai dengan selera anak, ada beberapa sirup yang sudah disertai dengan cairan perasa (rasa strawberry, jeruk). LadiesĀ  bisa menanyakan beberapa obat yang sudah tersedia dengan perasa kepada dokter atau apoteker.

Dari solusi yang diberikan, terdapat hal penting bahwa memberikan penjelasan kepada anak mengenai fungsi obat yang dapat menjadi mereka tetap sehat atau mungkin merasa lebih baik. Selamat mencoba, ladies.

Oleh: Ninuk Retna Sumiarsih

(vem/sfg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading