Sukses

Parenting

Kondisi Kulit Anak-Anak Albino

Seperti yang sudah kita ketahui bahwa anak-anak albino tidak mempunyai kemampuan untuk memproduksi melanin. Melanin ini selain berfungsi untuk memberikan warna pada kulit, juga untuk melindungi kulit dari sinar matahari.

Lalu, Ladies, bagaimana ya jadinya kalau mereka berada di bawah sinar matahari? Apakah kondisi kulit mereka akan baik-baik saja?

Nah, menurut kidshealth.org, memang hal ini akan sangat membahayakan kondisi kulit anak. Coba perhatikan kulit kita yang terus menerus berada di bawah sinar matahari, kulit pasti akan nampak gelap.

Wah, bagaimana kulit bisa merubah warnanya seperti ini? Ternyata ini adalah hasil kerja dari melanin. Melanin akan mengubah warna kulit menjadi hitam untuk melindunginya dari sinar matahari.

Jadi, sudah bisa ditebak bagaimana kondisi kulit ketika melanin ini tidak menjalankan fungsinya. Pasti tidak ada yang mampu melindungi kulit dari sinar matahari. Nah, oleh karena itulah, anak albino akan sangat sensitif dengan sinar matahari. Bahkan, kulit mereka akan nampak seperti terbakar.

Ini berarti kulit akan menjadi lebih merah dan tentunya terasa sakit. Nah, karena keadaan mereka yang sangat sensitif dengan sinar matahari inilah yang membuat kulit mereka harus selalu tertutup ketika harus melakukan aktivitas di luar ruangan.

Solusinya, yaitu dengan memakai pakaian khusus yang bisa menutupi semua bagian tubuh. Atau, bisa juga dengan memakai sunblock.

Untuk lebih memastikan apakah mereka aman-aman saja ketika berada di bawah sinar matahari, lebih baik segera konsultasikan ke dokter. Ini akan sangat lebih baik untuk meminimalisir risiko yang mungkin terjadi.

Oleh: Septia Ningrum

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading