Sukses

Parenting

Tips Praktis Merawat Luka Pada Anak

Senang ya kalau tahu anak kita sudah bisa bersepeda. Oh! Tapi dia terjatuh dan kulitnya robek. Apakah Lukanya akan membekas seterusnya? Tenang Bu. Lukanya akan sembuh dan memudar seiring berjalannya waktu.

Jika anak-anak cedera, Ibu-ibu tidak perlu panik saat ia terluka. Robin Gehris, M.D., seorang dokter anak di Pittsburg Pediatric Dermatologist menyarankan untuk memberikan penanganan yang tepat untuk menyembuhkan lukanya, seperti yang diulas di parenting.com, berikut ini.

Saat Itu Juga
Segera bersihkan lukanya dengan air dan sabun, kalau bisa yang antiseptik. Jika ada luka yang sampai terbuka atau kelihatan dagingnya, ibu bisa membawanya ke rumah sakit siapa tahu memang membutuhkan untuk meminimalkan luka. Tapi untuk perawatan sementara, tutup luka dengan kain kasa dan tempelkan plester pada kain kasa sembari membawa anak ke rumah sakit.

Saat Proses Penyembuhan
Kalau memang luka pada anak membutuhkan jahitan, ikuti anjuran dokter untuk perawatan lebih lanjut. Jika Ibu sanggup untuk mengatasi lukanya, pastikan agar kulit di sekitar lukanya tetap lembab dengan mengoleskan krim yang dianjurkan dokter. Jangan sampai membuat darah mengering pada daerah di sekitar luka, karena bisa memperburuk luka. Tutup saja dengan kain kasa dan gantilah 2 kali sehari. Saat mengganti kasa, bersihkan kembali lukanya dan beri krim juga.

Setelah Proses Penyembuhan
Untuk meminimalkan luka, Dr. Gehris menyarankan untuk memijat kulit di sekitar luka selama beberapa menit sebanyak 2-3 kali sehari. Jika luka masih meninggalkan bekas atau masih terasa mengganggu sampai 6 bulan, konsultasikan ke dokter kulit anak Anda, yang mungkin akan memberikan krim oles yang sesuai.

Don’t worry, be happy ya Bu.

Oleh: Agit Diyanita


(vem/sfg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading