Sukses

Parenting

Cara Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Bayi

Ladies, bayi mempunyai tubuh yang rentan terhadap penyakit sehingga istem kekebalan tubuh sang buah hati sangatlah penting demi menjaga kesehatanya. Namun, sebagian ibu-ibu yang baru pertama kali mempunyai seorang momongan pasti bingung dengan bagaimana mereka harus menjaga kesehatan bayi mereka.

Seorang bayi terlahir dengan sifat steril. Selaput lendir dan kulit bayi sangatlah tipis sehingga tidak dapat melindungi bayi dari penetrasi bakteri ke dalam tubuhnya. Memberikan imunisasi seluler tidak bekerja sepenuhnya karena menghadapi banyaknya antigen yang berbeda.

Menurut developachild.net, ASI adalah cara yang bagus untuk melindungi bayi yang baru lahir. ASI dapat memperkuat sistem kekebalan tubuhnya, melindungi selaput lendir nya dari berbagai infeksi, dan mampu mempengaruhi saluran pencernaannya.

Pada saat mengkonsumsi ASI, buah hati anda memperoleh immunoglobulin yang merupakan perlindungan handal dari sistem kekebalan tubuhnya. Jika Anda menyusui bayi Anda, Anda dapat yakin bahwa ia tidak akan terserang infeksi usus. Selain itu, probiotik sering dikaitkan dengan kekebalan tubuh sang bayi karena bermanfaat bagi saluran pencernaan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh bayi.

Nah Ladies, kesimpulan dari semuanya adalah bayi Anda sangat memerlukan asi untuk menjaga selalu system kekebalan tubuh mereka. Kewajiban Anda sebagai seorang ibu di sini sangatlah berperan dalam menjaga kesehatan sang buah hati agar dapat berkembang secara maksimal dan jangan lupa untuk memberi imunisasi tambahan dengan berkonsultasi kepada dokter terlebih dahulu.

Oleh: Lucky Kresna Putra

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading