Sukses

Parenting

Kenapa Sekarang Sex Education Mulai Dirasa Gagal?

Sex education atau pendidikan seksual memang dirasa penting untuk zaman sekarang untuk menghindarkan anak dari perilaku seks bebas. Pendidikan seksual bisa diberikan pada tahap awal pendidikan seperti SD, SMP, bahkan juga TK. Walaupun dianggap penting, tapi masihkan pendidikan seksual ampuh untuk remaja zaman sekarang?

Jawabannya tidak. Anda masih dapat menemukan kasus-kasus aborsi dan larisnya dokter aborsi. Dijelaskan dalam foxnews.com, pendidikan seksual sudah berjalan begitu lama dengan metode yang sama dan tidak mengalami banyak perubahan. Seperti sebuah kegilaan untuk melakukan hal yang sama berulang-ulang tapi masih mengharap hasil yang berbeda.

Bunda pasti cemas memikirkan bagaimana perilaku anak di luar sekolah karena Bunda tidak bisa mengawasinya saat ia mulai tumbuh di lingkungan luar. Bunda juga tahu kalau pendidikan seksual sepertinya sedikit terlupakan di Indonesia sedangkan di negara seperti Amerika ini sudah merupakan keharusan. Kalau sudah begini, peran Bundalah yang seharusnya sangat besar untuk membuat anak paham.

Yang terpenting bagi Bunda adalah mengajarkan anak tentang kontrol diri, tindakan yang berorentasi moral, dan tujuan sebuah tindakan. Banyak orang tua yang melupakan hal itu sekarang. Perlu diingat Bunda, untuk urusan seks, jangan berikan toleransi sekecil apapun karena seks adalah masalah serius yang dapat menghasilkan akibat yang serius pula.

Selalu tanamkan pada anak tentang pentingnya menghindari resiko, bukan mengurangi resiko. Harus ada gerakan yang mendasar dari semua elemen masyarakat dan pemerintah. Di Indonesia, kampanye kesehatan yang mendominasi adalah tentang rokok dan obat-obatan, kenapa tidak tentang pendidikan seksual?

Oleh: Muhammad Faris 

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading