Sukses

Parenting

Rasa Sakit di Puting saat Bayi Menyusui (IV).

Di ulasan sebelumnya telah dijelaskan tiga tips agar puting Bunda tidak sakit saat bayi menyusui. Tinggal tiga tips lagi Bun, berikut ini ulasannya seperti dilansir dari laman askdrsears.com:

- Periksa ke dokter apabila lidah bayi tidak dapat menjulur keluar

Apabila lidah bayi tidak dapat menjulur keluar atau lidah bayi menggulung ke bawah saat memberi ASI pada bayi, mungkin bayi mengalami tongue-tie. Tongue-tie adalah kondisi bayi yang memiliki lidah lebih pendek daripada bayi pada umumnya.

Bunda perlu memastikan kepada dokter apakah bayi mengalami kondisi ini atau tidak. Jika memang benar, mintalah kepada dokter untuk menjepit frenulum yang ada di mulut bayi.

- Hentikan proses pengisapan sebelum Bunda menjauhkan bayi dari payudara Bunda

Apabila Bunda melepaskan bayi saat dia masih menghisap, hal ini akan membuat puting Bunda sakit, dan rasa sakit ini bisa berlangsung sangat lama. Cara menghentikan proses pengisapan adalah dengan memasukkan salah satu jari Bunda ke mulut bayi (cuci tangan dahulu sebelum melakukannya) untuk melepas puting Bunda dari mulut bayi, atau Bunda bisa menekan payudara di sekitar mulut bayi.

- Hindari memberi bayi botol minuman

Puting botol berbeda strukturnya dengan payudara Bunda. Apabila Bunda membiasakan si kecil untuk mengisap puting botol, dia akan kesulitan ketika mengisap payudara Bunda. Hindari juga menggunakan dot selama Bunda masih memberinya ASI.

Segera terapkan tips-tips ini ya Bun agar Bunda dapat memberi ASI dengan nyaman!


Oleh: Andrian Bayu Krisna

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading