Sukses

Parenting

Apakah Peralatan Makan Minum Bayi Sudah Benar-Benar Bersih?

Lingkungan yang bersih akan berdampak pada kesehatan bayi, mengingat sistem kekebalan tubuh bayi yang tidak sekuat orang dewasa, sehingga sangat rentan terserang bakteri, kuman, atau virus. Namun, memang tidak selalu mudah menjaga agar lingkungan sekitar bayi tetap bersih dan steril.

Jika bayi Anda minum susu dari botol atau sudah mulai mengkonsumsi makanan tambahan, Mom harus memastikan bahwa botol dan peralatan makannya dalam keadaan steril sebelum digunakan untuk menyiapkan minum dan makan si kecil. Salah satunya adalah dengan mencuci perlengkapan minum dan makan bayi dengan sabun dan air bersih mengalir.

Nah, berikut ini beberapa tips yang bisa Mom lakukan untuk menjaga agar si kecil tetap sehat:

1. Gunakan sikat khusus pembersih botol susu bayi

Sebelum mencuci botol susu setelah dipakai, pastikan Mom sudah membilasnya sehingga tidak ada sisa-sisa yang masih menempel. Lalu, gunakan sikat khusus pembersih botol bayi untuk menggosok bagian bibir botol dan bagian dalamnya sampai ke sudut-sudut yang sulit terjangkau. Bila perlu, Mom bisa membeli sabun cair khusus untuk mencuci botol dan peralatan makan bayi.

2. Rendam dengan air panas

Agar kuman-kumannya mati, Mom bisa merendam botol susu yang sudah dicuci bersih ke dalam wadah berisi air panas selama sekitar 5 menit. Apakah boleh botol susu direbus? Boleh, asal seluruh bagian botol terendam seluruhnya ke dalam panci, kemudian direbus sampai air mendidih, dan segera diangkat. Untuk peralatan makan dan minum bayi, cukup dituang air panas selama 5 menit.

Jangan lupa, keringkan botol susu dan peralatan makan bayi sebelum digunakan. Letakkan di tempat yang memungkinkan air menetes sehingga botol dan peralatan makan bayi akan kering secara alami. Atau, keringkan dengan lap yang bersih. Dan, sebaiknya lap yang digunakan ini memang khusus untuk mengeringkan semua peralatan bayi, sehingga tidak tercemar bau-bau lainnya.

Jika tidak langsung digunakan, usahakan Mom menyimpannya dalam tempat yang bersih dan tertutup, dalam keadaan benar-benar kering agar tidak bau. Lebih baik jika Mom menyediakan tempat khusus untuk menyimpan peralatan makan dan minum bayi.

3. Cuci tangan sebelum memegang peralatan makan atau minum bayi

Pastikan Anda selalu membersihkan dan mencuci tangan dengan sabun sebelum menyentuh peralatan makan atau minum bayi.

4. Sterilisasi

Sebaiknya, seperti dilansir dalam www.motherandbaby.co.uk, semua peralatan makan dan minum bayi termasuk botol susunya, disterilkan setidaknya setiap dua hari sekali. Tidak perlu membeli alat sterilisasi kalau memang dirasa cukup mahal. Cukup sediakan lebih dari satu botol susu untuk si kecil agar bisa dipakai bergantian.

Oleh : Puteri Krisnasekar

 

 

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading