Bersama Ahok, Tahun Baru Meriah dengan Kembang Api

melodyasisya diperbarui 01 Jan 2016, 12:35 WIB
Ahok menghadiri konser Move On Party dan Welcome Hope 2016 yang diadakan oleh SCTV. Ketika waktu mencapai pukul 00.00 WIB Ahok pun menembakkan pistol suar ke arah langit Pantai Karnaval Ancol menandai pergantian tahun. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Setelah pistol suar ditembakkan oleh Ahok sebagai penanda tahun 2016 telah tiba, kembang api pun mengiringi detik-detik awal yang baru. Acara yang dihadiri sejumlah artis ini semakin meriah dengan warna warni kembang api. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Acara yang disiarkan secara langsung oleh SCTV tadi malam ini juga menghadirkan sesuatu yang spesial. Sebelum mencapai pergantian tahun, Ahok melakukan duet dengan pedangdut Zaskia Gotik menyanyikan ‘Hujan Gerimis’. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Sebelumnya, konser yang mengambil tema ‘Move On Party’ ini dibuka oleh penampilan NOAH, Geisha, Setia Band, dan Five Minutes. Pentolan dari masing-masing grup band melantunkan nada-nada yang memicu semangat penonton. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Konser Move On Party dan Welcome Hope 2016 dihadiri oleh ribuan penonton yang tentunya sangat antusias menyambut datangnya tahun yang baru. Petugas keamanan pun dikerahkan demi kelancaran dan keamanan acara. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Vokalis ganteng yang satu ini memang tak pernah gagal mencuri perhatian para penonton. Ariel NOAH menjadi salah satu pembuka konser dan menyanyikan lagu ‘Raja Negeriku’ dan diikuti oleh para penonton. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Konser yang telah dipersiapkan secara gemilang untuk menutup tahun ini memberikan penampilan spesial untuk para penonton. Diharapkan semua masyarakat Indonesia dapat mempunyai impian dan harapan yang baru. (Galih W. Satria/Bintang.com)