3 Jajanan Berbahan Dasar Tahu Favorit Anak Generasi 90an

Floria Zulvi diperbarui 04 Agu 2016, 19:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Membahas masa 90an sangatlah menyenangkan. Teringat kebodohan yang dilakukan bersama teman atas dasar pertemanan sejati dan ketidakmengertian sangatlah lucu untuk kembali untuk dibahas. Apalagi ketika kamu rela manjat pohon mangga dan ketahuan tetangga saat ingin ngerujak bareng teman, ingat?

Untuk berbicara masalah kuliner di masa 90an juga seakan tanpa ada ujungnya. Di tahun itu, hidangan modern dan tradisional masih berjalan beriringan. Kamu masih bisa menemukan jajanan tradisional di pinggir jalan, pasar, bahkan swalayan. Sayangnya, seiring dengan berkembangannya zaman, makanan lokal seakan terpinggirkan.

Bagi yang sedang rindu-rindunya hidangan tradisional, tak jarang mereka harus pergi ke pasar tradisional untuk menemukan makanan tersebut. Di tahun 90an, banyak sekali hidangan yang berbahan dasar sederhana yang sangat laris manis dijual. Tahu misalnya. Hayo, siapa yang masih ingat 3 jajanan ini? Mana favoritmu?

Tahu brontak.

Kembang tahu.

Tahu gejrot.

What's On Fimela