Lipstik Merah Jadi Tren Kecantikan di Golden Globes 2014

Fimela Editor diperbarui 13 Jan 2014, 12:00 WIB
Taylor SwiftWell, kalau bicara soal lipstik merah, rasanya nama Taylor Swift nggak pernah absen dari daftar kami, begitu pula dengan Golden Globes tahun ini. Pelantun lagu “22” itu terlihat glamor dengan lipstik merah yang dibuat sedikit glossy dan dipadukan dengan faux bob yang agak curly. Klasik.
Michelle DockeryTahu nggak kalau lipstik merah itu bisa bikin gigi terlihat lebih putih lho! Lihat saja Michelle Dockery yang percaya diri tersenyum memperlihatkan gigi putihnya. Dan soal rambut, like we always say: sometimes all you need is only a perfect blow out.
Jennifer LawrenceIni dia salah satu cara pakai lipstik merah. Nggak melulu harus yang bright untuk menarik perhatian. Lirik saja gaya Jennifer Lawrence yang menggunakan lipstik merah yang sedikit mengarah ke deep berry. Tapi jujur, kami nggak suka dengan gaya makeup sang pemeran utama film Hunger Games kali ini. 
Lupita Nyong’oNggak hanya soal lipstik merah yang menempel manis pada bibirnya kali ini, tapi satu hal yang lebih menarik perhatian kami adalah soal gaya rambut sang pemeran film 12 Years a Slave tersebut. Super short spiked hairdo. Cool!
Leslie MannNow let’s talk about the lashes. Yup, di Golden Globe Awards tahun ini memang lebih banyak selebriti yang terlihat tampil clean di makeup matanya. Bulu mata dibuat lebih wowing dengan pulasan maskara yang tepat. Seperti yang terlihat pada gaya makeup Leslie Mann kali ini. 
Caitlin FitzGeraldKemudian ada Caitlin FitzGerald yang tampil bright dengan lipstik oranye yang diguanakannya. Bagian bulu matanya pun dibiarkan natural tanpa sentuhan bulu mata palsu. Cukup beberapa kali pulasan maskara dan aplikasi eyeliner hitam yang tipis, and that’s all. We envy you, Caitlin.
Heidi KlumMakeup Heidi Klum kali ini bisa dibilang nggak terlalu menarik, she looks natural with her nude lips. Tapi untuk mata, ada satu pelajaran yang bisa diambil dari gaya makeup sang sosialita: don’t forget your lower lashes. They need some love, too!
Jessica ChastainFake lashes! Yup, kamu selalu bisa mengandalkan bulu mata palsu seperti yang digunakan Jessica Chastain kali ini. Nggak tanggung-tanggung, sang aktris pun memiilih bulu mata palsu yang cukup tebal dan secara instan membuat bulu matanya terlihat lebih bervolume. We love this look!
Sofia VegarraPilih bulu mata palsu dengan model yang lebih panjang di bagian ujungnya. Yes, we’re talking about that cat eye look just like what we saw on Sofia Vegarra!
Lizzy CaplanPulasan maskara yang agak tebal juga cocok dikolaborasikan dengan gaya smokey eyes. Lirik saja gaya Lizzy Caplan yang memadupadankan smokey eyes warna cokelatnya dengan pulasan maskara pada bulu mata bagian atas dan bawah.
Margot RobbieAh, another favorite. Margot Robbie looks so flawless for this event! Lipstik warna nude, not-to-heavy mascara, blush on warna pink, naturally perfect. Kalau nggak percaya diri dengan bulu mata aslimu, gunakan bulu mata palsu yang nggak terlalu tebal untuk meniru gaya Margot kali ini!
Sarah HylandGaya yang sama bisa jelas terlihat pada Sarah Hyland. Satu hal yang membuatnya berbeda dengan gaya Margot Robbie adalah model rambut yang dibuat sweet dengan kepangan yang terlilit di bagian depan. 
Amy AdamsGaya rambut kepang selanjutnya bisa kamu lihat pada Amy Adams. Sang aktris tampil menawan dengan dua kepangan pada bagian depan dan model rambut yang dibentuk updo. 
Hayden PanettiereMau terlihat lebih fresh? Andalkan gaya rambut slicked back seperti Hayden Panettiere ini, Fimelova! Cocok juga untuk rambut pendek sebahu!